Pengembangan buku kerja berbasis process oriented guided inquiry learning (POGIL) materi larutan penyangga sebagai sumber belajar peserta didik kelas XI MIPA MA Nuril Huda Tawangharjo

Mudzakir, Faizal (2021) Pengembangan buku kerja berbasis process oriented guided inquiry learning (POGIL) materi larutan penyangga sebagai sumber belajar peserta didik kelas XI MIPA MA Nuril Huda Tawangharjo. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1403076053_Faizal_Mudzakir] Text (Skripsi_1403076053_Faizal_Mudzakir)
Skripsi_1403076053_Faizal_Mudzakir.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian pengembangan ini didasarkan pada bahan ajar yang digunakan belum menuntun peserta didik untuk membangun konsep, sehingga pemahaman konsep dan kemampuan berpikir kritis mereka kurang berkembang. Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan buku kerja peserta didik berbasis POGIL materi Larutan Penyangga. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation) yang dikembangkan oleh Reiser dan Mollenda pada tahun 1990-an. Akan tetapi penelitian ini terbatas pada tahap ketiga yaitu development. Karakteristik dari buku kerja yang dikembangkan terlihat pada pertanyaan-pertanyaan runtut mulai dari eksplorasi, penemuan konsep, dan aplikasi. Penilaian kualitas buku kerja menggunakan validasi ahli. Hasil rata – rata validasi sebesar 83,05 % sehingga layak untuk digunakan. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa buku kerja peserta didik berbasis POGIL layak digunakan dan diuji lebih lanjut pada kelas besar untuk mengetahui keefektifannya, baik terhadap hasil belajar maupun penguasaan konsep.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Buku Kerja; POGIL (Process Oriented Guided Inquiry Learning); Larutan Penyangga; Sumber Latihan; MIPA
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
500 Natural sciences and mathematics > 540 Chemistry and allied sciences > 541 Physical and theoretical chemistry
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > 84204 - Pendidikan Kimia
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 11 Jul 2024 01:55
Last Modified: 11 Jul 2024 01:55
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/22781

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics