Pengembangan modul pembelajaran statistika berbasis kearifan lokal kelas VIII di MTs Darul Ulum Semarang

Anas, Dwi Zuli (2023) Pengembangan modul pembelajaran statistika berbasis kearifan lokal kelas VIII di MTs Darul Ulum Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1908056016_Dwi_Zuli_Anas] Text (Skripsi_1908056016_Dwi_Zuli_Anas)
Skripsi_1908056016_Dwi_Zuli_Anas.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Kurangnya sumber belajar yang menyesuaikan dengan kebutuhan peserta didik menjadi salah satu problematika dalam proses pembelajaran, ditambah pembelajaran dan bahan ajar yang digunakan belum dintegrasikan dengan kearifan lokal. Hal ini menyebabkan pembelajaran menjadi pasif dan membosankan yang berimbas pada peserta didik menjadi kesulitan dalam memahami konsep materi statistika. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul pembelajaran statistika berbasis kearifan lokal yang layak dijadikan sumber belajar dan telah disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik serta dapat menambah pengetahuan kebudayaan peserta didik.
Pengembangan modul pembelajaran statistika berbasis kearifan lokal menggunakan metode R&D dengan model 4D milik Thiagarajan yang dimodifikasi menjadi 3D dengan prosedur yaitu define, design, dan develop. Subjek uji coba melibatkan 1 guru bidang studi matematika dan 24 peserta didik yang dikelompokkan menjadi 3 tingkat pemahaman. Teknik pengumpulan data berupa wawancara, angket, dan dokumentasi.
Modul yang dikembangkan berisikan pengintegrasian dengan kebudayaan lokal yang memuat cover depan dan belakang, kata pengantar, daftar isi, KI, KD, indikator, tujuan pembelajaran, peta konsep, tokoh matematika muslim, materi statistika, contoh soal, latihan soal, dan daftar pustaka. Hasil penilaian validator ahli materi dan ahli media modul tergolong sangat valid dengan nilai persentase sebesar 83% dan 93% serta hasil respon guru dan peserta didik pada sesi 1 tergolong sangat baik dan baik dengan persentase 93% dan 75%, kemudian hasil respon peserta didik pada sesi 2 tergolong sangat baik dengan persentase 82%. Sehingga modul pembelajaran statistika berbasis kearifan lokal dinyatakan layak digunakan sebagai sumber belajar.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Modul Pembelajaran; Kearifan Lokal; Statistika
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics > 519 Probabilities and applied mathematics
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > 84202 - Pendidikan Matematika
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 27 Jul 2024 04:44
Last Modified: 27 Jul 2024 04:44
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/22970

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics