Wajah demokrasi desa di Karanggondang, Mlonggo, Jepara : studi kasus partisipasi masyarakat dalam pengembangan wisata Pantai Empurancak dan Pantai Pailus

Nur Rohman, Muhammad Ajib (2023) Wajah demokrasi desa di Karanggondang, Mlonggo, Jepara : studi kasus partisipasi masyarakat dalam pengembangan wisata Pantai Empurancak dan Pantai Pailus. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1706016002_Muhammad_Ajib_Nur_Rohman] Text (Skripsi_1706016002_Muhammad_Ajib_Nur_Rohman)
Skripsi_1706016002_Muhammad_Ajib_Nur_Rohman.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Demokrasi desa bukan hanya tentang Pemilihan kepala desa melainkan juga tentang partsipasi masyrakat dalam pembangunan melalui mekanisme demokrasi. Desa karanggondang memiliki dua objek wisata yaitu pantai Empurancak dan pantai pailus yang berpotensi untuk dikembangkan untuk bisa menarik para wisatawan sehingga taraf sosial dan ekonomi msyarakat sekitar bisa meningkat. Dalam pengembangan wisata diperlukan partisipasi masyarakat.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apa aspirasi warga dan bagaimana warga dalam menyampaikan aspirasinya terkait pengembangan pariwisata serta untuk mengetahui apakah warga memiliki akses dan kontrol terhadap proses pengambilan keputusan dalam pengembangan pariwisata pantai Empurancak dan pantai pailus. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif studi kasus dengan teori demokrasi subtantif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentas.
Hasil penelitian ini adalah ada beberapa hal yang menjadi aspirasi warga dalam pengembangan wisata yaitu : infrastruktur yang memadai, kebersihan dan pengelolaan lingkungan, keamanan, pembangunan ekonomi lokal dan menjadikan desa wisata. Warga dalam menyampaikan aspirasinya melalui Musrembangdes, Lobby dan pertemuan khusus. Akses dan kontrol politik dalam pengambilan keputusan warga memiliki akses yaitu mengutarakan pendapatnya lewat pihak pengelola dan BPD sedangkan dalam kontrol politik terhadap pengambilan keputusan masyrakat tidak bisa berpartisipasi penuh dalam pengambilan keputusan.

ABSTRACT:
Village democracy is not only about the election of village heads but also about community participation in development through democratic mechanisms. Karanggondang village has two tourist attractions, namely Empurancak beach and Pailus beach, which have the potential to be developed to attract tourists so that the social and economic standards of the surrounding community can increase. In developing tourism, community participation is needed.
The purpose of this research is to find out what the aspirations of residents and how residents convey their aspirations related to tourism development and to find out whether residents have access and control over the decision-making process in the development of Empurancak beach and pailus beach tourism. This research uses case study qualitative research with the theory of substantive democracy. The data collection techniques used are interviews, observation and documentation.
The results of this study are that there are several things that become the aspirations of residents in tourism development, namely: adequate infrastructure, cleanliness and environmental management, security, local economic development and making tourism villages. Residents convey their aspirations through Musrembangdes, Lobby and special meetings. Access and political control in decision-making, residents have access, namely expressing their opinions through the management and BPD, while in political control of decision-making, the community cannot fully participate in decision-making.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Demokrasi Desa; Partisipasi; Pengembangan wisata
Subjects: 300 Social sciences > 320 Political science (Politics and government) > 324 The political process
300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > 67201 - Ilmu Politik
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 19 Aug 2024 02:31
Last Modified: 19 Aug 2024 02:31
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23439

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics