Pengaruh promosi, harga, dan online customer review terhadap keputusan pembelian online pada marketplace Lazada : studi pada mahasiswa FEBI angkatan 2019-2022

Kholimah, Isfaul (2023) Pengaruh promosi, harga, dan online customer review terhadap keputusan pembelian online pada marketplace Lazada : studi pada mahasiswa FEBI angkatan 2019-2022. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1905056026_Isfaul_Kholimah] Text (Skripsi_1905056026_Isfaul_Kholimah)
1905056026_ISFAUL KHOLIMAH_FULL_SKRIPSI - Isfaul Kholimah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Berbelanja secara online saat ini menjadi trend, hal ini didukung dengan perkembangan teknologi yang sangat pesat. Dengan munculnya berbagai e-commerce di Indonesia yang saling menawarkan keuntungan kepada konsumen, membuat konsumen mudah beralih dari satu marketplace ke marketplace yang lain. Dan hal ini juga terjadi pada marketplace Lazada yang mengalami penurunan pengunjung selama tiga tahun berturut-turut. Dengan adanya penurunan jumlah pengujung pada marketplace Lazada, tentunya dapat mempengaruhi tingkat keputusan pembelian. Karena semakin turunnya jumlah pengunjung maka semakin berkurang juga tingkat pembelian pada aplikasi Lazada. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari promosi, harga dan online customer review terhadap keputusan pembelian. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa FEBI UIN Walisongo Semarang Angkatan 2019-2022. Metode penelitian ini menggunakan kuesioner dengan sampel 100 orang responden pengguna marketplace Lazada pada mahasiswa FEBI Angkatan 2019-2022. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan program SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel promosi berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap keputusan pembelian, sedangkan variabel harga dan online customer review berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian online pengguna marketplace Lazada pada mahasiswa FEBI UIN Walisongo Semarang Angkatan 2019-2022.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Promosi; harga; customer review; pembelian
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 659 Advertising and public relations
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61201 - Manajemen
Depositing User: Bahrul Ulumi
Date Deposited: 20 Aug 2024 06:33
Last Modified: 20 Aug 2024 06:33
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23476

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics