Pemberdayaan masyarakat berbasis industri : studi pada PT. Gatotkoco tepung tapioka Desa Ngemplak Kidul, Kec. Margoyoso, Kab. Pati
Budi, Mareza Anggi Santya (2023) Pemberdayaan masyarakat berbasis industri : studi pada PT. Gatotkoco tepung tapioka Desa Ngemplak Kidul, Kec. Margoyoso, Kab. Pati. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_1806026135_Mareza_Anggi_Santya_Budi.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB)
Abstract
Pemberdayaan masyarakat melalui industri tepung tapioka PT. Gatotkoco memberikan dampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat Desa Ngemplak Kidul. Penelitian ini ingin mengetahui bagaimana strategi dan dampak dari pemberdayaan masyarakat melalui indsutri tepung tapioka. Tujuannya untuk menjelaskan strategi dan mengetahui bagaimana dampak dari pemberdayaan masyarakat melalui industri tepung tapioka.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan kualitatif dan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yakni teknik analisis deduktif dan menggunakan teori pemberdayaan masyarakat Jim Ife.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa melalui tiga strategi yang dijalankan oleh PT. Gatotkoco yakni rekrutmen tenaga kerja, peningkatan keterampilan produksi tepung tapioka dan pemasok bahan baku. Dampaknya juga sangat dirasakan oleh masyarakat dalam beberapa bidang seperti bidang ekonomi, sosial maupun lingkungan. Program yang dijalankan PT. Gatotkoco tidak hanya berorientasi pada keuntungan (benefit) tetapi juga berorientasi untuk mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat Desa.
ABSTRACT:
Community empowerment through tapioca flour industry PT. Gatotkoco has an impact on improving the welfare of the people of Ngemplak Kidul Village. This study wants to know how the strategy and impact of community empowerment through the tapioca flour industry. The aim is to explain the strategy and find out how the impact of community empowerment through the tapioca flour industry.
The type of research used in this research is qualitative field research and a descriptive approach. Data collection uses observation, interview and documentation techniques. The data analysis used is deductive analysis techniques and uses Jim Ife's community empowerment theory.
The results of this research show that through the three strategies implemented by PT. Gatotkoco, namely labor recruitment, improving tapioca flour production skills and raw material suppliers. The impact is also felt by society in several fields such as the economic, social and environmental fields. The program run by PT. Gatotkoco is not only profit-oriented but also oriented to support improving the welfare of the village community.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pemberdayaan; Strategi Pemberdayaan; Pemberdayaan masyarakat; Industri |
Subjects: | 300 Social sciences > 360 Social services; association > 361 General social problems and services |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > 69201 - Sosiologi |
Depositing User: | Miswan Miswan |
Date Deposited: | 26 Aug 2024 06:48 |
Last Modified: | 26 Aug 2024 06:48 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23604 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year