Implementasi sumber daya manusia dalam kegiatan penghimpunan pada Lembaga Amil Zakat Nasional Daarut Tauhiid peduli Jawa Tengah
Dwiyansyah, Aditia (2023) Implementasi sumber daya manusia dalam kegiatan penghimpunan pada Lembaga Amil Zakat Nasional Daarut Tauhiid peduli Jawa Tengah. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO SEMARANG.
1701036171_ADITIA DWIYANSYAH_SKRIPSI_FULL.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Aditia Dwiyansyah 1701036171. Penelitian ini berjudul Implementasi Sumber Daya Manusia dalam kegiatan penghimpunan pada Lembaga Amil Zakat Nasional Daarut Tauhiid Peduli Jawa Tengah.
Daarut Tauhiid Peduli adalah lembaga amil zakat nasional dengan yang memiliki visi sebagai lembaga amil zakat nasional yang insyallah amanah akuntabel professional dan terkemuka dengan daerah oprasional yang merata, melalui pengoptimalan potensi ummat melalui zakat, infak, shodaqoh, dan memberdayakan masyarakat dalam bidang dakwah ekonomi, pendidikan, dan social
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengelolaan sumber daya manusia Daarut Tauhiid Peduli serta kegiatan dalam penghimpunan zakat, maka di perhatikan dari awal penyiapan sumber daya manusia yang akan direkrut oleh lembaga,seperti pengenalan budaya lembaga, penyiapan jenjang karir, pembagian tugas, pemberian kompensasi serta pemutusan kontrak kerja yang ditentukan oleh lembaga. Pada kegiatan penghimpunan dana (fundresing) Daatut Tauhiid Peduli memiliki strategi penghimpunannya sendiri, seperti klasifikasi donatur seperti, coorporate dan retail. Daarut Tauhiid Peduli menggunakan promosi melalui media social media cetak dan partnership dengan media masa adapun pengunaan crowdfunding yang mempermudah donatur/muzaki untuk menyalurkan donasi dan zakatnya.
Penulisan menggunakan pendekatan kualitatif dalam penelitian ini, dengan metode deskriptif analisis yang digunakan. Penulis menggambarkan permasalahan dengan didasari data-data yang kemudian dianalisis leih lanjut untuk ditarik kesimpulan. Maka tipe pendekatan study kasus, penulis mengadakan penelitian dengan melihat, menggambarkan tentang manajemen sumber daya manusia dan strategi penghimpunan dana Pada Daarut Tauhiid, sedangkan metode penghimpunan data menggunakan observasi, wawancara dengan kepala cabang, kepala bagian fundresing dan administrasi Daarut Tauhiid Peduli, serta dokumentasi Daarut Tauhiid Peduli.
Hasil dari penelitian: mengetahui implementasi sumber daya manusia pada Daarut Tauhiid Peduli dalam perencanaan dan pengelolaan manajemen sumber daya manusia, sertata strategi penghimpunan dari awal promosi, Menyiapkan produk fundresing untuk ditawarkan, serta maintenance donatur yang telah percaya pada lembaga. Keberhasilan penghimpunan dana ini tak terlepas dari kerja keras tim fundraising dengan berbagai strategi yang dilakukannya dan juga penghimpunan dana tersebut sangat berpengaruh pada kinerja dan oprasional pendanaan program dan pembinaan lainnya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Implementasi; Sumber Daya Manusia; Lembaga Amil Zakat Nasional; Daarut Tauhiid |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.54 Zakat (Wakaf, Hibah, Infak, Sedekah, dll.) 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.3 Personnel management (Manajemen personalia, SDM) |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70230 - Manajemen Dakwah (MD) |
Depositing User: | Ana Afida |
Date Deposited: | 11 Sep 2024 03:46 |
Last Modified: | 11 Sep 2024 03:46 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23973 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year