Peran guru akidah akhlak dalam mengatasi perilaku bullying di madrasah: studi kasus: siswa kelas XI dan XII MA Al-Wathoniyyah Pedurungan Kota Semarang
Humaida, Dinda Amaly Ayyu (2023) Peran guru akidah akhlak dalam mengatasi perilaku bullying di madrasah: studi kasus: siswa kelas XI dan XII MA Al-Wathoniyyah Pedurungan Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_2003016092__Dinda Amaly Ayyu Humaida_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB)
Abstract
Tindakan agresif yang dilakukan secara terus-menerus oleh seseorang atau sekelompok kepada individu lain yang lebih lemah baik secara fisik maupun mental dengan tujuan menyakiti sehingga tercapai rasa puas bagi pelaku disebut dengan bullying. Perilaku bullying dapat terjadi di berbagai lokasi, termasuk di lembaga pendidikan. Guru Akidah Akhlak diharapkan mampu berperan dalam mengatasi perilaku bullying di madrasah dengan berbagai upaya demi terwujudnya kehidupan madrasah yang aman dan damai. Tujuan penelitian ini yaitu: 1) Untuk mengetahui gambaran umum bentuk bullying yang terjadi di MA Al-Wathoniyyah, 2) Untuk mengetahui bagaimana peran guru Akidah Akhlak dalam mengatasi perilaku bullying di MA Al-Wathoniyyah, 3) Untuk mengetahui bagaimana upaya dari pihak madrasah untuk mencegah dan mengatasi perilaku bullying di MA Al-Wathoniyyah. Penelitian ini dilakukan melalui pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode studi kasus. Pengumpulan data dilakukan melalui proses wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Bentuk perilaku bullying yang terjadi pada siswa kelas XI dan XII di MA Al-Wathoniyyah adalah bullying secara verbal dan tergolong bullying dengan tingkat rendah. 2) Peran yang telah dilakukan guru Akidah Akhlak dalam mengatasi perilaku bullying di MA Al-Wathoniyyah diantaranya sebagai pengajar, pembimbing, evaluator, serta model/contoh. 3) Upaya yang diberikan oleh madrasah sebagai upaya mencegah dan mengatasi perilaku bullying adalah dengan adanya upaya yang bersifat preventif dan kuratif.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Akidah akhlak; Bullying; Peran guru |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.1 Guru, tenaga pendidikan, (dosen kelaskan di 378.1) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 07 Oct 2024 02:10 |
Last Modified: | 07 Oct 2024 02:10 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/24170 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year