Gambaran kontrol emosi guru di SLB-C Swadaya Semarang
Istiqomah, Lailatul (2024) Gambaran kontrol emosi guru di SLB-C Swadaya Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
![[thumbnail of Skripsi_1904046053_LAILATUL ISTIQOMAH_Full]](https://eprints.walisongo.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Skripsi_1904046053_LAILATUL ISTIQOMAH_Full.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Tunagrahita merupakan suatu keadaan dimana kecerdasan seorang anak atau seseorang berada dibawah rata-rata pada umumnya, sehingga dapat mengalami berbagai kesulitan yang berkaitan dengan kegiatan belajar dan bersosialisasi. Dalam menanggani anak tunagrahita diperlulakan kontrol emosi yang ekstra. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana kontrol emosi guru dalam menangani anak tunagrahita, dan juga untuk mengetahui bentuk-bentuk kontrol emosi guru dalam menangani anak tunagrahita di SLB-C Swadaya Semarang.
Penelitian ini dilaksanakan menggunakan metode kualitatif lapangan, dengan menggunakan objek guru yang menghadapi anak tunagrahita di SLB-C Swadaya Semarang. penelitian ini diperoleh dengan metode analisis deskriptif kualitatif, yang mana hasil penelitian diperoleh dari hasil wawancara dan observasi, serta dokumentasi yang dilakukan peneliti.
Dari hasil penelitian diperoleh pemahaman mengenai gambaran kontrol emosi guru di SLB-C Swadaya Semarang yaitu mampu mengontrol emosi anak tunagrahita dengan cara mengenali emosi diri sendiri, berpikir positif dan fokus solusi, memahami perkembangan tiap anak berkebutuhan khusus, dan komunikasi efektif dengan anak berkebutuhan khusus dan orang tuannya. Berbagai bentuk pemahaman gambaran kontrol emosi guru yang dimiliki oleh guru di SLB-C Swadaya Semarang yang diaplikasikan untuk mengontrol emosi guru diantaranya yaitu kemampuan untuk mengenali dan memahami emosi diri sendiri, kemampuan memotivasi diri, mengelola dan mengekpresikan emosi, dan membina hubungan dengan orang lain.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tunagrahita; Emosi; Guru |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.1 Guru, tenaga pendidikan, (dosen kelaskan di 378.1) |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76236 - Tasawuf dan Psikoterapi |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 01 Oct 2025 07:31 |
Last Modified: | 01 Oct 2025 07:31 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/28025 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year