Hubungan Keaktifan Mendengarkan Lagu-Lagu Sulis dalam Album Cinta Rasul dengan Kepatuhan Remaja kepada Orang Tuanya di Kecamatan Singorojo Kabupaten Kendal

Mustakim, Ahmad (2012) Hubungan Keaktifan Mendengarkan Lagu-Lagu Sulis dalam Album Cinta Rasul dengan Kepatuhan Remaja kepada Orang Tuanya di Kecamatan Singorojo Kabupaten Kendal. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo Semarang.

[thumbnail of 081211043_Coverdll.pdf]
Preview
Text
081211043_Coverdll.pdf - Cover Image

Download (419kB) | Preview
[thumbnail of 081211043_Bab1.pdf]
Preview
Text
081211043_Bab1.pdf - Accepted Version

Download (316kB) | Preview
[thumbnail of 081211043_Bab2.pdf]
Preview
Text
081211043_Bab2.pdf - Accepted Version

Download (451kB) | Preview
[thumbnail of 081211043_Bab3.pdf]
Preview
Text
081211043_Bab3.pdf - Accepted Version

Download (340kB) | Preview
[thumbnail of 081211043_Bab4.pdf]
Preview
Text
081211043_Bab4.pdf - Accepted Version

Download (727kB) | Preview
[thumbnail of 081211043_Bab5.pdf]
Preview
Text
081211043_Bab5.pdf - Accepted Version

Download (950kB) | Preview
[thumbnail of 081211043_Bab6.pdf]
Preview
Text
081211043_Bab6.pdf - Accepted Version

Download (176kB) | Preview
[thumbnail of 081211043_Bibliografi.pdf]
Preview
Text
081211043_Bibliografi.pdf - Bibliography

Download (176kB) | Preview

Abstract

Berdakwah merupakan kewajiban bagi setiap muslim yang mempunyai ilmu, walaupun sedikit. Ada banyak cara untuk berdakwah, salah satunya adalah mengunakan musik. Menggabungkan suara-suara yang terdapat dalam alat musik, kemudian menjadi sebuah nada yang indah lalu dipilih kata-kata yang kemudian dirangkai menjadi sebuah syair dan dilantukan menjadi sebuah lagu yang indah, sehingga ketika didengarkan oleh telinga, terasa sangat memanjakan dan meresap di dalam hati, yang kemudian diasumsikan mempengaruhi pola pikir yang semula buruk menjadi baik kemudian diterapkan dalam perilaku dan kehidupan sehari-hari.
Jaman modern ini banyak sekali remaja yang tidak mau untuk belajar ilmu agama melalui pengajian-pengajian dan lain sebagainya. Yang disukai mereka adalah bersantai-santai dan mendengarkan musik. Untuk melakukan dakwah terhadap mereka, perlu strategi khusus yang disukai mereka. Maka dari itu peneliti membahas tentang Sulis Dalam album Cinta Rasul. Album Sulis memberikan warna berbeda dalam menyampaikan pesan dakwah melalui lagu-lagunya.
Oleh karena itu dalam penelitian ini, peneliti membahas Hubungan keaktifan mendengarkan lagu-lagu Sulis dalam Album Cinta Rasul Terhadap Kepatuhan Remaja Kepada Orang Tuanya Di Kecamatan Singorojo Kabupaten Kendal. Penelitian ini mengunakan pendekatan metode kuantitatif korelasional. Dengan sampel sebanyak 70 remaja dari 6 Kelurahan yang ada di Kecamatan Singorojo. Sampel diambil menggunakan tehnik sampel random sampling.Metode analisis data mengunakan metode korelasi product moment.
Hasil penelitian menunjukan bahwa taraf signifikasi 5% dengan jumlah responden 70 orang, besar nilai r hitung adalah 0,982dan nilai r tabel sebesar 0,361 . Berdasarkan niai-nilai tersebut terlihat nilai r hitung lebih besar dari r tabel sehinga dapat dinyatakan bahwa ada korelasi antara hubungan keaktifan mendengarkan lagu-lagu Sulis Dalam Album Cinta Rasul dengan Kepatuhan remaja kepada orang tuanya, kemudian nilai koifisian korelasinya sebesar 0,982 adalah sangat signifikan dan dapat digeneralisasikan untuk populasi dimana sampel diambil. Atau dengan kata lain hipotesis yang penulis ajukan bahwa “Keaktifan mendengarkan lagu-lagu Sulis dalam album Cinta Rasul berhubungan dengan kepatuhan remaja kepada orang tuanya di Kecamatan Singorojo Kabupaten Kendal” terbukti.
Oleh karena itu dapat diinterprestasikan bahwa semakin aktif orang mendengarkan album Cinta Rasul, maka semakin tinggi pula tingkat kepatuhannya terhadap orang tua.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Lagu Sulis;Album Cinta Rasul; Kepatuhan Remaja kepada Orang Tua
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.56 Specific moral issues
700 The arts > 780 Music > 782 Vocal music
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI)
Depositing User: Arman Khairon
Date Deposited: 03 Dec 2013 08:15
Last Modified: 08 Jun 2021 03:44
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/400

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics