Metode pengembangan kepercayaan diri anak tuna daksa di Sekolah Luar Biasa (SLB) C Kemala Bhayangkari 2 Gresik
Lathifah, Imro’atul (2015) Metode pengembangan kepercayaan diri anak tuna daksa di Sekolah Luar Biasa (SLB) C Kemala Bhayangkari 2 Gresik. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
114411022.pdf
Download (2MB) | Preview
Abstract
Metode Pengembangan Kepercayaan Diri Anak Tuna Daksa di Sekolah Luar Biasa (SLB) C Kemala Bhayangkari 2 Gresik. Skripsi. Semarang: Program Starata 1 Jurusan Tasawuf dan Psikoterapi Fakultas Ushuluddin Universitas Islam Negri Walisongo Semarang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: Latar Belakang Masalah: Kurangnya rasa percaya diri bagi anak tuna daksa mengakibatkan anak terlalu menutup diri dengan orang lain, jarang berinteraksi dan sulit untuk mengaplikasikan kemampuannya. Keterbatasan kemampuan anak tuna daksa seringkali menyebabkan mereka menarik diri dari pergaulan masyarakat. Sebenarnya kemampuan anak tuna daksa dapat dilatih dengan berbagai cara dan latihan-latihan khusus, anak tuna daksa juga berhak untuk mendapatkan layanan pendidikan yang layak untuk menanamkan, meningkatkan dan mengembangkan kemampuan-kemampuan yang dimilikinya. Dari pernyataan di atas berbeda dengan anak tuna daksa yang berada di Sekolah Luar Biasa (SLB) C Kemala Bhayangkari 2 Gresik, Siswa-siswi tuna daksa yang memilki keterbatasan tertentu dan memiliki kepercayaan diri yang cukup baik dan diberikan metode-metode untuk mengembangkan kepercayaan dirinya. Dengan demikian Rumusan Masalahnya adalah: Bagaimana Metode Pengembangan Kepercayaan Diri Anak Tuna Daksa di Sekolah Luar Biasa (SLB) C Kemala Bhayangkari 2 Gresik?. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yaitu kualitatif lapangan dengan teknik pengumpulan data yaitu: observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini berupa teknik analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini yaitu: Metode Pengembangan Kepercayaan diri di SLB.C Kemala Bhayangkari 2 Gresik yaitu suatu cara atau metode yang digunakan untuk mengembangkan kepercayaan diri anak tuna daksa di SLB.C Kemala Bhayangkari 2 Gresik. Metode yang digunakan antara lain adalah, pertama: Kegiatan Ekstrakurikuler adalah kegiatan yang harus diikuti oleh setiap siswa SLB.C Kemala Bhayangkari 2 Gresik. Dan kegiatan ini dilaksanakan setiap seminggu sekali setiap hari jum’at dan sabtu mulai pukul 07.30-10.30 WIB. Ekstrakurikuler yang diberikan antara lain yaitu Seni Tari, Seni Lukis, Pramuka, Seni Suara, Olahraga dan Pendidikan Lingkungan Hidup (PLH). Ekstrakurikuler ini bertujuan untuk mengetahui bakat-bakat dan keahlian yang dimiliki siswa, melatih bakat dan yang paling penting bertujuan untuk meningkatkan dan mengembangkan kepercayaan diri yang dimiliki setiap siswa di SLB.C Kemala Bhayangkari 2 Gresik. Kedua, Kegiatan Keagamaan, Kegiatan keagamaan maksudnya adalah kegiatan dengan memberikan ceramah kepada siswa yang dilakukan oleh guru setiap satu bulan dua kali pada hari sabtu setelah kegiatan ekstrakurikuler yaitu setiap pukul 10.00-10.30 WIB. Dengan kegiatan ini para guru memberikan ceramah dengan tujuan memberikan motivasi kepada siswa dengan unsur Agama dengan tema yang suda ditentukan. Misalnya tema Syukur, Ridla dan lainnya, kegiatan ini merupakan kegiatan yang membedakan dengan Sekolah Luar Biasa lain khususnya SLB di kota Gresik. Ketiga, Konseling/penyuluhan dari Psikolog, Konseling dan Penyuluhan dari Psikolog adalah kegiatan rutin di SLB.C kemala Bhayangkari 2 Gresik, yang dilakukan setiap satu tahun sekali, akan tetapi waktu pelaksanaannya (hari, tanggal dan bulan) tidak tentu. Untuk meningkatkan dan mengembangkan kepercayaan diri bagi anak berkebutuhan khusus, bimbingan dan konseling diarahkan untuk mengembangkan self-respect (menghargai diri sendiri) khususnya anak tuna daksa.
Selanjutnya, semoga penelitian ini diharapkan menjadi khazanah dan masukan bagi pengelola SLB.C Kemala Bhayangkari 2 Gresik, bahan informasi bagi civitas akademika dan semua pihak yang membutuhkan di Lingkungan Fakultas Ushuluddin UIN Walisongo Semarang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Fitriyati, S. Psi., M. Si.; Drs. H. Nidlomun Ni’am, M. Ag. |
Uncontrolled Keywords: | Kepercayaan diri anak; Tuna daksa; Tuna Daksa; Sekolah Luar Biasa (SLB) |
Subjects: | 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 158 Applied psychology 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.9 Pendidikan khusus (spt.: pendidikan tuna netra) |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76236 - Tasawuf dan Psikoterapi |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 28 Aug 2015 08:52 |
Last Modified: | 26 Jun 2021 04:26 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4533 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year