Keterampilan proses sains peserta didik kelas X unggulan Bilingual Class System (BCS) pada praktikum larutan elektrolit dan nonelektrolit di MAN 2 Kudus
Nuzul, Ilyana Rokhmatin (2015) Keterampilan proses sains peserta didik kelas X unggulan Bilingual Class System (BCS) pada praktikum larutan elektrolit dan nonelektrolit di MAN 2 Kudus. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.
113711023.pdf - Accepted Version
Download (10MB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui deskripsi keterampilan proses sains peserta didik kelas X unggulan Bilingual Class System (BCS) MAN 2 Kudus pada praktikum larutan elektrolit dan nonelektrolit. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Data penelitian diperoleh melalui teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa peserta didik kelas X unggulan Bilingual Class System (BCS) mempunyai keterampilan proses sains dasar pada aspek mengamati sebesar 77% (Baik), keterampilan mengukur sebesar 82% (Baik), keterampilan mengklasifikasi sebesar 92% (Sangat Baik), keterampilan mengkomunikasi sebesar 87% (Sangat Baik), dan keterampilan menyimpulkan sebesar 69% (Cukup). Sedangkan keterampilan proses sains terpadu pada aspek merencanakan percobaan sebesar 88% (Sangat Baik), keterampilan menganalisis data sebesar 70% (Cukup), dan keterampilan memperoleh dan menyajikan data sebesar 72% (Cukup). Persentase tertinggi keterampilan proses sains dasar adalah keterampilan mengklasifikasi, sedangkan persentase terendah adalah keterampilan menyimpulkan. Persentase tertinggi keterampilan proses sains terpadu adalah keterampilan merencanakan percobaan, sedangkan persentase terendah adalah keterampilan menganalisis data.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing : Ratih Rizqi Nirwana, S. Si, M. Pd.; Abdul Kholiq, M. Ag. |
Uncontrolled Keywords: | Keterampilan proses sains; Praktikum; Larutan elektronik dan Non-elektronik |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran 500 Natural sciences and mathematics > 540 Chemistry and allied sciences > 541 Physical and theoretical chemistry |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Tadris > 84204 - Pendidikan Kimia |
Depositing User: | Nur Rohmah |
Date Deposited: | 18 Mar 2016 07:32 |
Last Modified: | 20 May 2021 04:44 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/5152 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year