Peran guru agama Islam dalam pencegahan kenakalan remaja (studi kasus di SMPN 01 Margoyoso Pati) tahun 2015
Abror, Ahmad (2015) Peran guru agama Islam dalam pencegahan kenakalan remaja (studi kasus di SMPN 01 Margoyoso Pati) tahun 2015. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.
083111048.pdf - Accepted Version
Download (2MB) | Preview
Abstract
Skripsi ini membahas peran Guru PAI dalam mengatasi kenakalan remaja di SMP N 01 Margoyoso. Kajiannya di latarbelakangi oleh prinsip PAI, dalam pengembangan keilmuan tentang pengembangan serta pembentukan karakter muslim yang bertaqwa dan berakhlak mulia. Dihadapkan pada permasalahan dekadensi moral yang melanda remaja di sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran Guru PAI dalam mencegah problem kenakalan remaja di lingkungan sekolah.
Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data menggunakan metode observasi, dokumentasi, dan wawancara. Teknik analisis data diperoleh melalui reduksi data, penyajian data dan penyimpulan data.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran Guru PAI sebagai pengajar materi PAI, yaitu sebagai penyusun pembelajaran dan melakukan program bimbingan. Peran guru dalam mengatasi kenakalan remaja di SMP N 01 Margoyoso pertama cara preventif atau tindakan yang dilakukan guru PAI untuk menghindarkan atau menjauhkan dari segala pengaruh kenakalan. Kedua penanggulangan dengan cara Represif atau tindakan perbaikan dengan memberikan pemahaman kembali tentang ajaran agama.
Peran guru PAI dalam pencegahan kenakalan Remaja di SMP N 01 Margoyoso, Memberikan pencegahan dengan cara mengoptimalkan kegiatan agama untuk memberikan kegiatan positif diharapkan dengan pengetahuan tentang keilmuan PAI serta intensitas beribadah dapat tercermin dalam kehidupan sehari-hari. Sedangkan untuk mengatasi siswa yang terlanjur bermasalah, dengan di bantu guru BK dilakukan pendekatan khusus untuk diberikan binaan rohani dan bimbingan konseling.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Drs. H. Shodiq, M. Ag.; Dr. Syamsul Ma’arif, M. Ag. |
Uncontrolled Keywords: | Guru agama Islam; Kenakalan remaja |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education 300 Social sciences > 360 Social services; association > 364 Criminology 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.1 Guru, tenaga pendidikan, (dosen kelaskan di 378.1) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Nur Rohmah |
Date Deposited: | 06 Apr 2016 06:39 |
Last Modified: | 06 Apr 2016 06:39 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/5291 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year