Pengaruh motivasi mengikuti kegiatan keagamaan di Sekolah terhadap keberagamaan siswa kelas VIII MTs Uswatun Hasanah Semarang

Masrochah, Masrochah (2016) Pengaruh motivasi mengikuti kegiatan keagamaan di Sekolah terhadap keberagamaan siswa kelas VIII MTs Uswatun Hasanah Semarang. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of 093111067.pdf]
Preview
Text
093111067.pdf - Accepted Version

Download (6MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Pengaruh Motivasi Mengikuti Kegiatan Keagamaan di Sekolah terhadap Keberagamaan Siswa Kelas VIII MTs Uswatun Hasanah Semarang. Kajian ini dilatarbelakangi oleh pada masa sekarang banyak anak-anak pada usia sekolah khususnya jenjang SMP/MTs yang mempunyai sikap keberagamaan yang menyimpang. Mereka lebih memilih untuk menonton televisi dan bermain handphone ketika mendengar azan daripada pergi ke masjid untuk menunaikan s}alat. Penelitian ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan: (1)Bagaimanakah motivasi mengikuti kegiatan keagamaan di sekolah siswa kelas VIII MTs Uswatun Hasanah Semarang?(2)Bagaimanakah keberagamaan siswa kelas VIII MTs Uswatun Hasanah Semarang?(3)Apakah terdapat pengaruh motivasi mengikuti kegiatan keagamaan di sekolah terhadap keberagamaan siswa kelas VIII MTs Uswatun Hasanah Semarang?
Permasalahan di atas, dibahas dengan melakukan penelitian secara langsung datang ke MTs Uswatun Hasanah Semarang. Jenis Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian field research atau penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif. Teknik analisisnya menggunakan perhitungan teknik analisis regresi sederhana. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan angket untuk mendapatkan data X dan Y. Angket digunakan untuk mendapatkan data yang obyektif, namun sebelumnya dilakukan uji validitas angket terlebih dahulu dan uji reliabilitas.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata Motivasi Mengikuti Kegiatan Keagamaan di Sekolah sebesar 68,1 berada dalam kategori “cukup”, yaitu pada interval 65 - 71.Sementara nilai rata-rata keberagamaan siswa sebesar 65,825 berada dalam kategori “cukup”, yaitu pada interval 62-68. Adapun pengaruh motivasi mengikuti kegiatan keagamaan di sekolah terhadap keberagamaan siswa kelas VIII MTs Uswatun Hasanah Semarang, ternyata terdapat korelasi yang positif antara motivasi mengikuti kegiatan keagamaan di sekolah (X) terhadap keberagamaan siswa (Y) kelas VIII di MTs Uswatun Hasanah Semarang. Hal ini di tunjukkan dengan koefisien korelasi r_xy=0,6166>r_tabel= 0,312 pada taraf signifikan 5% berarti ada pengaruh yang signifikan antara motivasi mengikuti kegiatan keagamaan di sekolah terhadap keberagamaan siswa, jika hasil r_xy di formulasikan dengan persen (%) maka menjadi 61,66 %. Kemudian analisis regresinya ditunjukkan dengan perhitungan F_reg=23,311>F_(tabel )4,10 untuk taraf signifikansi 5% dan 7,35 untuk taraf signifikansi 1%, artinya ada pengaruh yang signifikan motivasi mengikuti kegiatan keagamaan di sekolah terhadap keberagamaan siswa kelas VIII MTs Uswatun Hasanah Semarang.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing: Drs Widodo Supriyono, MA.
Uncontrolled Keywords: Motivasi; Kegiatan keagamaan; Keberagamaan
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nur Rohmah
Date Deposited: 31 Oct 2016 05:51
Last Modified: 31 Oct 2016 05:51
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/6007

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics