Analisis mutasi karyawan di PT. Kebon Agung unit PG. Trangkil Pati dalam perspektif Islam
Mustika, Devia (2016) Analisis mutasi karyawan di PT. Kebon Agung unit PG. Trangkil Pati dalam perspektif Islam. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
122411078.pdf - Accepted Version
Download (3MB) | Preview
Abstract
Mutasi Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan suatu perubahan posisi/ jabatan/ tempat/ pekerjaan secara horizontal maupun vertikal (promosi/ demosi) di dalam satu organisasi sesuai dengan kebutuhan dan ketentuan manajemen. Dalam praktiknya mutasi bisa dilakukan dengan tidak/kurang memperhatikan kapasitas dan kapabilitas karyawan. Di PT Kebon Agung PG. Trangkil Pati mutasi karyawan belum merefleksikan pertimbangan latar belakang pendidikan karyawan. Di samping itu juga amat sering melakukan mutasi karyawan. Karena itulah penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul: “ANALISIS MUTASI KARYAWAN DI PT. KEBON AGUNG UNIT PG. TRANGKIL PATI DALAM PERSPEKTIF ISLAM”
Rumusan masalahnya adalah: 1) Bagaimana praktek mutasi karyawan di PT. Kebon Agung Unit PG. Trangkil Pati? 2) Bagaimana tinjauan perspektif Islam terhadap praktek mutasi karyawan di PT. Kebon Agung Unit PG. Trangkil pati ?
Penelitian ini merupakan field research dengan pendekatan kualitatif. Sumber datanya primer, yaitu hasil wawancara dengan manajer personalia tentang prinsip dan dasar mutasi. Sumber data yang lain adalah data sekunder berupa dokumen laporan-laporan, buku-buku, jurnal penelitian, artikel dan majalah ilmiah yang terkait. Teknik pengumpulan data melalui wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan deskriptif-kualitatif..
Praktek perputaran mutasi karyawan pada PT. Kebon Agung Unit PG. Trangkil Pati sudah memenuhi syariah hal ini dilihat dari berbagai pertimbangan-pertimbangan yang dilakukan di PT. Kebon Agung Unit PG. Trangkil Pati sebelum memutasikan karyawan. Pertimbangan tersebut adalah dilihat dari latar belakang pendidikan, riwayat seseorang, prestasi, kemampuan, dan skill. Hal ini sesuai dengan syariah yakni mutasi atau penempatan dalam pandangan Islam harus dilakukan dengan hati-hati agar setiap pekerja dapat bekerja sesuai keahliannya dan mengerti bagaimana mengerjakan tugas-tugasnya. Mutasi ini bertujuan untuk menghindari kejenuhan karyawan dan untuk mengembangkan produktifitas karyawan agar sewaktu-waktu jika perusahaan membutuhkan tenaga kerja maka karyawan sudah siap untuk ditempatkan di bagian yang kosong untuk menghindari rekrutmen dari luar. Berdasarkan prinsip “the right man in the right place” PT. Kebon Agung sudah sesuai yakni menempatkan orang yang tepat pada tempat yang tepat. Adapun dasar mutasi di PT. Kebon Agung Unit PG. Trangkil Pati yaitu Merit System, dimana sistem mutasi karyawan karena Absensi dan disiplin karyawan yang semakin baik. Adapun dalam sistem manajemen syariah, PT kebon Trangkil ternyata juga menerapkan nilai-nilai agama atau religiusitas, meskipun perusahaan konvensional namun perusahaan ini tidak meninggalkan nilai-nilai keislaman. Hal ini, bisa dibuktikan dari setiap karyawan disela-sela waktu kerja diperbolehkan untuk melaksanakan sholat dhuha. sholat dzuhur dan sholat jum’at berjamaah di waktu istirahat di masjid yang di sediakan oleh PT. Kebon Agung Unit PG. Trangkil Pati.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Mutasi karyawan; Produksi gula; Manajemen personalia |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.3 Personnel management (Manajemen personalia, SDM) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1) |
Depositing User: | Nur Rohmah |
Date Deposited: | 31 Dec 2016 01:52 |
Last Modified: | 10 Dec 2021 07:48 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/6292 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year