Efektivitas Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TAI (Team Assisted Individualization) terhadap Pemahaman Simbol Kimia Materi Pokok Tata Nama Senyawa pada Peserta Didik Kelas X MA Nurul Huda Mangkang Kota Semarang Tahun Pelajaran 2012/2013
Novitasari, Agustina (2013) Efektivitas Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TAI (Team Assisted Individualization) terhadap Pemahaman Simbol Kimia Materi Pokok Tata Nama Senyawa pada Peserta Didik Kelas X MA Nurul Huda Mangkang Kota Semarang Tahun Pelajaran 2012/2013. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.
083711002_Coverdll.pdf - Cover Image
Download (518kB) | Preview
083711002_Bab1.pdf - Accepted Version
Download (47kB) | Preview
083711002_Bab2.pdf - Accepted Version
Download (135kB) | Preview
083711002_Bab3.pdf - Accepted Version
Download (70kB) | Preview
083711002_Bab4.pdf - Accepted Version
Download (53kB) | Preview
083711002_Bab5.pdf - Accepted Version
Download (24kB) | Preview
083711002_Bibliografi.pdf - Bibliography
Download (19kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini membahas efektivitas penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TAI (Team Assisted Individualization) terhadap pemahaman simbol kimia materi pokok tata nama senyawa pada peserta didik kelas X MA Nurul Huda Mangkang Kota Semarang. Kajian ini dilatarbelakangi oleh diterapkannya pembelajaran kooperatif tipe TAI (Team Assisted Individualization) selama 3 tahun terakhir pada pelajaran kimia, namun sebagian siswa belum mendapatkan hasil yang maksimal terutama pada materi-materi dasar kimia. Studi ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan apakah model pembelajaran kooperatif tipe TAI (Team Assisted Individualization) efektif terhadap pemahaman simbol kimia materi pokok tata nama senyawa pada peserta didik kelas X MA Nurul Huda Mangkang Kota Semarang tahun pelajaran 2012/2013?.
Permasalahan tersebut dibahas melalui penelitian eksperimen. Datanya diperoleh melalui studi dokumen dan metode tes. Pengambilan sampel dari populasi sebanyak 129 siswa dengan menggunakan teknik cluster random sampling karena populasi dianggap homogen. Sehingga terpilih kelas XC sebagai kelompok eksperimen yang terdiri dari 27 peserta didik dan XA sebagai kelompok kontrol yang terdiri dari 27 peserta didik. Kelompok eksperimen diajar dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe TAI (Team Assisted Individualization) dan kelompok kontrol diajar dengan menerapkan model ceramah.
Data yang terkumpul kemudian dianalisis dengan menggunakan teknik analisis statistik. Pengujian hipotesis dengan uji t pihak kanan, didapatkan kelompok eksperimen (XC) dengan n1 = 27 dan n2 = 27 diperoleh thitung = 3.812, dengan = 5% dan dk = 52 diperoleh ttabel = 1.671. Karena thitung > ttabel, maka Ho ditolak dan Ha diterima, yang menyatakan bahwa hasil rata-rata posttest pemahaman simbol kimia lebih besar daripada preetest pada kelompok eksperimen. Dan didapatkan kelompok kontrol (XA) dengan n1 = 27 dan n2 = 27 diperoleh thitung = 0.403, dengan = 5% dan dk = 52 diperoleh ttabel = 1.671. Karena thitung < ttabel, maka Ho diterima dan Ha ditolak, yang menyatakan bahwa hasil rata-rata posttest pemahaman simbol kimia lebih lebih kecil atau sama dengan preetest pada kelompok kontrol. Selanjutnya, diketahui hasil n-Gain pada kelompok eksperimen = 0.38 (sedang) dan hasil n-Gain pada kelompok kontrol = 0.04 (rendah). Hal tersebut menyatakan bahwa kelompok eksperimen mengalami peningkatan sebesar 38 % dan kelompok kontrol mengalami peningkatan 4 %. Peningkatan yang signifikan pada kelompok yang diterapkan model pembelajaran kooperatif tipe TAI memberikan kesimpulan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TAI (Team Assisted Individualization) efektif terhadap pemahaman simbol kimia materi pokok tata nama senyawa pada peserta didik kelas X MA Nurul Huda Mangkang Kota Semarang tahun pelajaran 2012/2013.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Model Pembelajaran; Pembelajaran Kooperatif; Team Assisted Individualization (TAI); Simbol Kimia |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education 500 Natural sciences and mathematics > 540 Chemistry and allied sciences > 541 Physical and theoretical chemistry |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Tadris > 84204 - Pendidikan Kimia |
Depositing User: | Farid Ma'ruf |
Date Deposited: | 13 Dec 2013 03:47 |
Last Modified: | 13 Dec 2013 03:47 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/817 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year