Pola pembiasaan hafalan surat pendek anak usia dini kelompok A di RA Masjid Al-Azhar Permata Puri Ngaliyan Semarang Tahun Pelajaran 2019/2020

Fajri, Intan Nurul (2020) Pola pembiasaan hafalan surat pendek anak usia dini kelompok A di RA Masjid Al-Azhar Permata Puri Ngaliyan Semarang Tahun Pelajaran 2019/2020. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1603106031_Intan nurul fajri_lengkap]
Preview
Text (Skripsi_1603106031_Intan nurul fajri_lengkap)
1603106031_INTAN NURUL FAJRI_FULL SKRIPSI - Nona Intan.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan di RA Masjid Al-Azhar Permata Puri Ngaliyan Semarang, Skripsi ini membahas tentang pola pembiasaan hafalan surat pendek anak usia dini kelompok A. Pembiasaan yaitu mengajarkan peserta didik untuk membiasakan perilaku terpuji, jujur, bertanggung jawab serta beriman dan bertakwa kepada Allah SWT, salah satunya membiasakan peserta didik untuk menghafal surat-surat pendek, doa sehari-hari maupun hadist agar kelak menjadi kebiasaan yang dilakukan oleh anak serta dapat di aplikasikan langsung untuk kehidupan sehari-hari. Kebiasaan ini sangat penting bagi pengembangan kognitif dan bahasa anak dalam hal ini kebiasaan-kebiasaan yang mereka lakukan sehari-hari akan terpatri dalam ingatan anak.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses pola pembiasaan hafalan surat-surat pendek anak usia dini kelompok A di RA Masjid Al-Azhar Permata Puri Ngaliyan Semarang, penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang melibatkan dua orang guru. Data dikumpulkam melalui wawancara, observasi, dan dokumen. Data dianalisis secara kualitatif dengan cara pengumpulan data, reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan.
Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukan bahwa proses pola pembiasaan hafalan surat pendek anak usia dini kelompok A dilakukan disekolah pada pagi hari secara bersama-sama dan didampingi oleh guru kelas selama 30 menit sebelum proses belajar mengajar, selain itu kegiatan ini juga dilakukan disetiap kelas masing-masing. Dalam pembiasaan hafalan surat-surat pendek anak usia dini kelompok A menggunakan metode Sima’I anak mendengarkan guru membimbing lalu anak menirukan kemudian metode wahdah menghafal perayat.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pembiasaan; Hafalan surat pendek; Anak usia dini
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.2 Pendidikan dasar (Play gorup, TK, SD)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86207 - Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 05 Jun 2021 01:45
Last Modified: 28 Jul 2021 02:56
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/12978

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics