Manajemen kelas unggulan di MI Darul Ulum Wates Ngaliyan Semarang

Dini, Hardianti (2020) Manajemen kelas unggulan di MI Darul Ulum Wates Ngaliyan Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1603036064_DINI_HARDIANTI] Text (SKRIPSI_1603036064_DINI_HARDIANTI)
SKRIPSI_1603036064_DINI_HARDIANTI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Penerapan manajemen kurikulum yang baik dan benar akan membantu berjalannya kurikulum itu sesuai dengan apa yang telah direncanakan sebelumnya serta dapat berjalan secara efektif dan efisien. Kajian dalam skripsi ini dilatar belakangi oleh perpaduan kurikulum nasional dan kurikulum lokal yang diterapkan dalam kelas unggulan di MI Darul Ulum Wates Ngaliyan Semarang dengan potensi peserta didik yang memiliki kemampuan lebih yang pastinya membutuhkan pembinaan yang berbeda dan tidak dapat diberikan perlakuan yang sama dengan peserta didik biasa. Penelitian ini mengambil fokus permasalahan yang meliputi: (1) Perencanaan kurikulum kelas unggulan di MI Darul Ulum Wates Ngaliyan Semarang (2) Pengorganisasian kurikulum kelas unggulan di MI Darul Ulum Wates Ngaliyan Semarang (3) Pelaksanaan kurikulum kelas unggulan di MI Darul Ulum Wates Ngaliyan Semarang, dan (4) Evaluasi kurikulum kelas unggulan di MI Darul Ulum Wates Ngaliyan Semarang.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Kualitatif deskriptif dengan pengumpulan data menggunakan beberapa metode, yaitu: dokumentasi, observasi, dan wawancara. Setelah data diperoleh kemudian dilakukan analisis data dengan memberikan makna terhadap data yang berhasil dikumpulkan. Sehingga data tersebut dapat ditarik kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Perencanaan dilakukan dengan menganalisis konteks, kebutuhan, dan mengidentifikasi standar nasional pendidikan, dilanjut dengan pemilihan atau penetapan tujuan dan penentuan strategi, kebijakan, program, prosedur, metode, sistem, anggaran dan standar yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan pendidikan. (2) Pengorganisasian dilakukan dalam beberapa tahap. Tahap pembagian tugas dan wewenang oleh tim khusus kepada tim pengembang. Tahap pembagian tugas mengajar. Tahap penyusunan jadwal pelajaran dan beban jam mengajar. Tahap penyusunan jadwal kegiatan intrakurikuler dan ekstrakurikuler. (3) Pelaksanaan kurikulum dengan melakukan pembelajaran sesuai prinsip dan model tuntutan kurikulum. (4) Evaluasi kurikulum menggunakan 2 macam evaluasi yaitu evaluasi proses pembelajaran dan evaluasi hasil belajar melalui penilaian formatif dan sumatif

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Manajemen sekolah; Kelas unggulan; Madrasah ibtidaiyah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.2 Pendidikan dasar (Play gorup, TK, SD)
300 Social sciences > 370 Education > 375 Curriculums
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: Dely Tresia Putri
Date Deposited: 18 Mar 2022 07:47
Last Modified: 18 Mar 2022 07:47
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/15549

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics