Efektivitas model pembelajaran Knisley terhadap kepercayaan diri siswa dan pemahaman konsep siswa kelas VII pada materi garis dan sudut di SMP NU 03 Islam Kaliwungu
Arisanti, Nur Hikmah (2021) Efektivitas model pembelajaran Knisley terhadap kepercayaan diri siswa dan pemahaman konsep siswa kelas VII pada materi garis dan sudut di SMP NU 03 Islam Kaliwungu. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
nurhikmah_1403056006_skripsiiiiiiiiiii - nurhikmah arisanti15.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (5MB)
Abstract
Di SMP NU 03 Islam Kaliwungu kelas VII didapatkan fakta bahwa nilai rata-rata kepercayaan diri dan kemampuan pemahaman konsep siswa pada matapelajaran matematika masih rendah. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui keefektifan model pembelajaran Knisley terhadap kepercayaan diri dan pemahaman konsep siswa kelas VII SMP NU 03 Islam Kaliwungu. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif eksperimen dengan desain penelitian pretest posttest control group design untuk variabel pemahaman konsep dan pretest posttest control group design untuk desain penelitian variabel kepercayaan diri siswa. Jumlah kelas VII pada SMP NU 03 Islam Kaliwungu terdapat empat kelas yaitu kelas VII A, VII B, VIIC, VII D. Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik cluster random sampling sehingga diperoleh kelas VII A sebagai kelas eksperimen, dan kelas VII B sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode dokumentasi, tes, dan angket. Hasil analisis data diperoleh rata-rata kepercayaan diri siswa kelas eksperimen =70,06 dan kelas kontrol =59,53. Hasil uji hipotesis terhadap kepercayaan diri siswa dengan taraf signifikan 5% diperoleh t_hitung=3,51 dan t_tabel=1,67 Karena t_hitung>t_tabel maka rata-rata kepercayaan diri siswa kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Rata-rata pemahaman konsep siswa kelas eksperimen =84,28 dan kelas kontrol =72,59 . Hasil uji hipotesis terhadap pemahaman konsep siswa dengan taraf signifikan 5% diperoleh t_hitung=5,44 dan t_tabel=1,67 Karena t_hitung>t_tabel maka rata-rata kemampuan pemahaman konsep siswa kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Berdasarkan penelitian tersebut, penggunaan model pembelajaran Knisley efektif terhadap kepercayaan diri dan pemahaman konsep siswa kelas VII SMP NU 03 Islam Kaliwungu pada materi garis dan sudut
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Model pembelajaran; Knisley; Kepercayaan diri; Pemahaman konsep; Garis dan sudut |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics > 516 Geometry |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > 84202 - Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 12 Sep 2022 08:38 |
Last Modified: | 26 Oct 2022 09:49 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/16578 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year