Pengaruh model game-based learning berbantuan wordwall terhadap kemampuan pemecahan masalah dan motivasi belajar siswa pada materi gelombang bunyi

Imamah, Nur (2025) Pengaruh model game-based learning berbantuan wordwall terhadap kemampuan pemecahan masalah dan motivasi belajar siswa pada materi gelombang bunyi. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Pengaruh model game based learning] Text (Pengaruh model game based learning)
Skripsi_2108066018_Nur_Imamah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (7MB)

Abstract

Model pembelajaran yang kurang bervariasi dan terlalu berpusat pada siswa berdampak pada rendahnya kemampuan pemecahan masalah dan motivasi belajar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh model Game-Based Learning terhadap kemampuan pemecahan masalah dan motivasi belajar siswa kelas XI SMA Negeri 10 Semarang pada materi gelombang bunyi. Metode penelitian menggunakan quasi eksperimen dengan desain pretest-posttest control group, melibatkan dua kelas: eksperimen (Game-Based Learning berbantuan Wordwall) dan kontrol (Independent Learning), masing-masing 36 siswa. Teknik pengumpulan data yaitu dengan metode tes dan angket respon. Analisis yang digunakan untuk mengetahui pengaruh yaitu menggunakan uji regresi linier sederhana. Berdasarkan hasil perhitungan koefisiensi persamaan uji regresi linier sederhana diperoleh nilai signifikansi 0,023 < 0,05. Hasil uji-t menunjukkan nilai signifikansi 0,041 < α, menandakan adanya pengaruh signifikan terhadap kemampuan pemecahan masalah. Analisis angket motivasi menunjukkan peningkatan siswa termotivasi dari 47% menjadi 64%, serta penurunan siswa tidak termotivasi dari 53% menjadi 33%. Dengan demikian, model Game-Based Learning terbukti efektif dalam mengembangkan kemampuan pemecahan masalah dan mendorong motivasi belajar siswa di SMA Negeri 10 Semarang pada materi gelombang bunyi.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Model pembelajaran; Game-based learning; Wordwall; Pemecahan masalah; Motivasi belajar; Gelombang bunyi
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 530 Physics > 534 Sound and related vibrations
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Tadris > 84203 - Pendidikan Fisika
Depositing User: Alvito Praba N.
Date Deposited: 14 Jan 2026 02:10
Last Modified: 14 Jan 2026 02:10
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/28990

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics