Meningkatkan hasil belajar dan keaktifan peserta didik pada materi pecahan sederhana melalui model pembelajaran STAD (Student Teams Achievement Divisions) di kelas IV MI Bangunrejo Patebon Kendal tahun pelajaran 2014/2015
Wakhidah, Nur Maziyyatin (2014) Meningkatkan hasil belajar dan keaktifan peserta didik pada materi pecahan sederhana melalui model pembelajaran STAD (Student Teams Achievement Divisions) di kelas IV MI Bangunrejo Patebon Kendal tahun pelajaran 2014/2015. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.
133911200_coverdll.pdf - Accepted Version
Download (342kB) | Preview
133911200_bab1.pdf - Accepted Version
Download (33kB) | Preview
133911200_bab2.pdf - Accepted Version
Download (403kB) | Preview
133911200_bab3.pdf - Accepted Version
Download (153kB) | Preview
133911200_bab4.pdf - Accepted Version
Download (347kB) | Preview
133911200_bab5.pdf - Accepted Version
Download (12kB) | Preview
133911200_bibliografi.pdf - Bibliography
Download (209kB) | Preview
Abstract
Skripsi ini bertujuan untuk mengetahui : 1) Peningkatan hasil belajar peserta didik pada meteri Pecahan Sederhana melalui implementasi model pembelajaran STAD (Student Teams Achievement Divisions) di kelas IV MI Bangunrejo Patebon Kendal Tahun Pelajaran 2014/2015; dan 2) Peningkatan keaktifan peserta didik pada meteri Pecahan Sederhana melalui implementasi model pembelajaran STAD (Student Teams Achievement Divisions) di kelas IV MI Bangunrejo Patebon Kendal Tahun Pelajaran 2014/2015.
Jenis penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang mengambil objek penelitian peserta didik kelas IV MI Bangunrejo yang berjumlah 18 orang. Sumber data penelitian ini adalah penerapan model pembelajaran STAD untuk meningkatkan hasil belajar dan keaktifan peserta didik pada materi pecahan sederhana di kelas IV MI Bangunrejo. Jenis datanya diambil dari observasi langsung di lapangan dan pemberian tes hasil belajar yang dilaksanakan selama dua siklus. Setiap siklus mencakup perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi, yang pelaksanaannya dibantu oleh kolaborator. Analisis data menggunakan analisis deskriptif komparatif dengan membandingkan hasil belajar dan keaktifan peserta didik antara pra siklus dengan siklus I dan siklus II.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran STAD dapat meningkatkan hasil belajar dan keaktifan peserta didik materi pecahan sederhana di kelas IV MI Bangunrejo. Hal ini ditunjukkan dengan peningkatan indikator hasil belajar dan keaktifan siswa sebagai berikut :
1. Hasil Belajar peserta didik mengalami peningkatan, dengan indikator ketuntasan belajar siswa dalam pembelajaran materi pecahan sederhana mengalami peningkatan, di mana ketuntasan belajar siswa pada pra siklus hanya 4 siswa atau 22,2 %, selanjutnya ketuntasan belajar siswa tersebut meningkat pada siklus I dengan rincian siswa yang tuntas menjadi 9 siswa atau 50 %, dan pada siklus II ketuntasan belajar siswa mengalami peningkatan lagi menjadi 15 siswa atau 83,3 %.
2. Keaktifan peserta didik dalam proses pembelajaran materi pecahan sederhana mengalami peningkatan, di mana keaktifan belajar siswa pada pra siklus didominasi kategori kurang sebanyak 8 siswa atau 44 %, selanjutnya keaktifan belajar siswa tersebut meningkat pada siklus I dengan didominasi kategori baik sebanyak 6 siswa atau 33,3 %, dan pada siklus II keaktifan belajar mengalami peningkatan dengan dominasi kategori baik sebanyak 7 siswa atau 38,9 %.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Yulia Romadiastri, S. Si., M. Sc. |
Uncontrolled Keywords: | Model pembelajaran; Hasil belajar; Matematika untuk sekolah dasar |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.7 Berhitung dan matematika untuk pendidikan dasar |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 19 Jun 2015 07:58 |
Last Modified: | 19 Jun 2015 07:58 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4147 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year