Implementasi pembelajaran tematik tema organ tubuh manusia sub tema cara hidup manusia, hewan dan tumbuhan kelas V di SD Islam Hj. Isriati Baiturrahman 01 Semarang tahun 2014/2015

Mufarroh, Atik Azizatul (2015) Implementasi pembelajaran tematik tema organ tubuh manusia sub tema cara hidup manusia, hewan dan tumbuhan kelas V di SD Islam Hj. Isriati Baiturrahman 01 Semarang tahun 2014/2015. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of 113911014.pdf]
Preview
Text
113911014.pdf - Accepted Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas tentang implementasi pembelajaran tematik tema organ tubuh manusia, hewan, dan tumbuhan sub tema cara hidup manusia, hewan, dan tumbuhan kelas 5C di SD Hj. Isriati 1 Baiturrahman Semarang, yang meliputi perencanaan pembelajaran tematik, pelaksanaan pembelajaran tematik, dan penilaian pembelajaran tematik. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab permasalahan: “Bagaimana Implementasi Pembelajaran Tematik Tema Organ Tubuh Manusia, dan Hewan Sub Tema Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan Kelas V di SD Hj. Isriati Baiturrahman 1 Semarang Tahun 2014/2015?”.
Jenis penelitian ini adalah kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi : observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis yang digunakan ada tiga tahap reduksi, penyajian data dan verifikasi data.
Kajian ini menunjukkan bahwa: perencanaan pembelajaran tematik tema organ tubuh manusia, hewan, dan tumbuhan sub tema cara hidup manusia, hewan, dan tumbuhan kelas 5C di SD Hj. Isriati 1 Baiturrahman Semarang sudah mengikuti pedoman kurikulum 2013 yaitu Permendikbud Nomor 81A, kekurangannya yaitu guru tidak mencantumkan secara terperinci kegiatan mengamati, menanya, mencoba, mengasosiasi-kan/menalar, mengkomunikasikan dan juga tidak mencantumkan secara lengkap penilaian menggunakan teknik tes dalam Perencanaan Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), pelaksanaan pembelajaran tematik masih belum sesuai dengan perencanaan yang sudah dibuat oleh guru, yaitu guru masih belum bisa menguasai kelas saat pembelajaran berlangsung, jadi masih ada peserta didik yang gaduh sendiri dengan temannya. Selain itu dalam pelaksanaannya, guru tidak membahas semua materi yang ada pada buku pegangan dari Kemendikbud, karena guru merasa bahwa materi yang diambil oleh pemerintah terlalu sulit dan tidak cocok jika digabungkan dengan mata pelajaran yang lain, dan dalam langkah-langkah penilaian pembelajaran tematik sesuai dengan apa yang direncanakan di dalam RPP. Ada beberapa hal yang sedikit berubah, hal tersebut disesuaikan dengan mempertimbangkan situasi dan kondisi peserta didik. Teknik dan instrumen penilaian autentik yang digunakan disesuaikan dengan buku guru karena di buku guru sudah dicantumkan dan disediakan langkah-langkah penilainnya. Guru mengikuti alur yang ada dalam buku guru, sehingga itu dapat memudahkan guru dalam menentukan jenis penilaian yang sesuai dengan materi pembelajaran.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran tematik; Metode pembelajaran; Sains untuk sekolah dasar
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.3 Sains untuk pendidikan dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 04 Nov 2015 09:50
Last Modified: 11 Dec 2021 03:06
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4595

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics