Efektifitas model pembelajaran SAVI (Somatic, Auditori, Visual dan Intelektual) berbasis Macromedia Flash terhadap minat dan hasil belajar peserta didik pada materi pokok Bangun Ruang Sisi Datar kelas VIII MTs NU 05 Sunan Katong Kaliwungu tahun ajaran 2015/2016

Khoiriyah, Roikhatul (2016) Efektifitas model pembelajaran SAVI (Somatic, Auditori, Visual dan Intelektual) berbasis Macromedia Flash terhadap minat dan hasil belajar peserta didik pada materi pokok Bangun Ruang Sisi Datar kelas VIII MTs NU 05 Sunan Katong Kaliwungu tahun ajaran 2015/2016. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf - Accepted Version

Download (587kB) | Preview
[thumbnail of BAB I.pdf]
Preview
Text
BAB I.pdf - Accepted Version

Download (240kB) | Preview
[thumbnail of BAB II.pdf]
Preview
Text
BAB II.pdf - Accepted Version

Download (709kB) | Preview
[thumbnail of BAB III.pdf]
Preview
Text
BAB III.pdf - Accepted Version

Download (382kB) | Preview
[thumbnail of BAB IV.pdf]
Preview
Text
BAB IV.pdf - Accepted Version

Download (556kB) | Preview
[thumbnail of BAB V.pdf]
Preview
Text
BAB V.pdf - Accepted Version

Download (294kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Bibliography

Download (146kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf - Supplemental Material

Download (4MB) | Preview

Abstract

Kajiannya dilatarbelakangi oleh hasil belajar matematika peserta didik kelas VIII Mts Nu 05 Sunan Katong Kaliwungu tahun pelajaran 2015/2016 masih dibawah nilai KKM yang ditetapkan. Hal ini disebabkan karena banyak peserta didik yang kurang berminat belajar matematika. Dalam kegiatan pembelajaran matematika tugas utama seorang guru adalah menyampaikan informasi kepada peserta didiknya, guru juga harus bisa menumbuhkan minat peserta didik terhadap pelajaran matematika dan suasana belajar yang menyenangkan juga harus selalu diterapkan dalam pembelajaran. Salah satu model pembelajaran yang dapat diterapkan adalah model pembelajaran SAVI. Model ini didesain dan dikombinasikan dengan media Macromedia Flash untuk meningkatkan minat dan hasil belajar matematika pada bangun ruang sisi datae. Melalui model pembelajaran di atas siswa mampu memperoleh pengetahuannya sendiri melalui keaktifannya.
Penelitian ini termasuk penelitian eksperimen, dengan desain post test only control design. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VIII MTs NU 05 Sunan Katong Kaliwungu tahun pelajaran 2015/2016. Sampel penelitian ini adalah kelompok eksperimen dari kelas VIII B sebanyak 26 peserta didik dan kelompok kontrol dari kelas VIII D sebanyak 26 peserta didik. Sampel diperoleh dengan cluster random sampling. Teknik pengumpulan data dengan metode dokumentasi untuk memperoleh data awal mengenai daftar nama peserta didik dan hasil ulangan semester gasal. Selain itu, juga menggunakan metode tes dan angket, metode tes yaitu untuk memperoleh data nilai tes akhir (post test) hasil belajar yang menerapkan model pembelajaran SAVI berbasis Macromedia Flash dan juga kelas yang menggunakan model pembelajaran konvensional menggunakan pembelajaran Ekspository. Dan metode angket digunakan untuk mengambil data minat belajar siswa yang menerapkan model pembelajaran SAVI berbasis Macromedia Flash dan juga kelas yang menggunakan model pembelajaran konvensional menggunakan pembelajaran Ekspository.
Dalam uji hipotesis peneliti menggunakan uji t test satu pihak yaitu uji pihak kanan.
Berdasarkan uji t test data minat belajar dengan taraf signifikan 5%, thitung = 3,591 dan ttabel = t(0,50) (50) = 1,6759. Karena thitung ≥ ttabel , maka model pembelajaran SAVI berbasis Macromedia flash efektif terhadap minat belajar peserta didik kelas VIII. Berdasarkan data yang diperoleh, rata-rata skor minat kelas ekperimen = 108,65 dan kelas kontrol = 98,807
Hasil uji t test data hasil belajar dengan taraf signifikan 5%, thitung = 2,263 dan ttabel = t(0,50) (50) = 1,6759. Karena thitung ≥ ttabel , maka model pembelajaran SAVI berbasis Macromedia flash efektif terhadap hasil belajar peserta didik pada materi bangun ruang sisi datar kelas VIII. Berdasarkan data yang diperoleh, rata-rata nilai tes akhir (post test) kelas ekperimen = 78,73 dan kelas kontrol = 66,25.
Dari uraian tersebut dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran SAVI berbasis Macromedia flash efektif terhadap minat hasil belajar peserta didik pada materi bangun ruang sisi datar kelas VIII MTs NU 05 Sunan Katong Kaliwungu tahun ajaran 2015/2016.
Dengan penelitian ini, diharapkan akan menjadi bahan informasi ataupun masukan bagi pendidik maupun calon pendidik bahwa penggunaan model SAVI berbasis Macromedia flash dapat meningkatkan minat dan hasil belajar peserta didik.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing: Emy Siswanah, S. Pd., M. Sc.
Uncontrolled Keywords: Model pembelajaran; Somatic, Auditori, Visual dan Intelektual (SAVI); Minat belajar; Hasil belajar; Media pembelajaran; Bangun dan ruang; Macromedia Flash
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics > 516 Geometry
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > 84202 - Pendidikan Matematika
Depositing User: Nur Rohmah
Date Deposited: 05 Oct 2016 01:28
Last Modified: 05 Oct 2016 01:28
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/5899

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics