Implementasi fungsi actuating pada program hafalan Al-Qur’an di Pondok Pesantren Modern Khafidul Qur’an Jatirejo Kecamatan Ampelgading Kabupaten Pemalang
Zarofah, Alfiana (2016) Implementasi fungsi actuating pada program hafalan Al-Qur’an di Pondok Pesantren Modern Khafidul Qur’an Jatirejo Kecamatan Ampelgading Kabupaten Pemalang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
COVER.pdf - Accepted Version
Download (717kB) | Preview
BAB I.pdf - Accepted Version
Download (179kB) | Preview
BAB II.pdf - Accepted Version
Download (427kB) | Preview
BAB III.pdf - Accepted Version
Download (356kB) | Preview
BAB IV.pdf - Accepted Version
Download (255kB) | Preview
BAB V.pdf - Accepted Version
Download (129kB) | Preview
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Bibliography
Download (223kB) | Preview
LAMPIRAN.pdf - Supplemental Material
Download (3MB) | Preview
Abstract
Program hafalan Al-Qur’an menjadi program unggulan di pesantren tersebut berjalan dengan baik, mereka dapat mencetak para tahfidz setiap tahunnya. Program yang berjalan baik ini, bukan hanya berjalan sendiri tanpa penggerakan dari pengasuh pondok pesantren. Fungsi penggerakan dalam program hafalan menjadi salah satu kunci keberhasilan dari program hafalan Qur’an di pondok pesantren modern Khafidul Qur’an Jatirejo. Berdasarkan latar belakang tersebut maka penelitian ini akan menjawab tentang pelaksanaan program hafalan Al-Qur’an di pondok pesantren modern Khafidul Qur’an Jatirejo, serta fungsi actuating dalam pelaksanaan program hafalan Al-Qur’an di pondok pesantren modern Khafidul Qur’an Jatirejo. Tujuan dari penelitian ini adalah Memperoleh gambaran pelaksanaan program hafalan Al-Qur’an di Pondok Pesantren Modern Khafidul Qur’an Jatirejo. Serta mengetahui fungsi actuating dalam pelaksanaan Pondok Pesantren Modern Khafidul Qur’an Jatirejo.
Jenis penelitian yang penulis gunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif, dengan menggunakan sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi, data yang telah didapat kemudian dianalisis dengan tahapan yaitu reduksi data, display data dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Data yang telah terkumpul dianalisis dengan hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa 1) mewajibkan santri menguasai tajwid, musykilat dan makhrijul huruf, mengadakan murojaah, mengadakan sima’an, mengadakan tes, mengadakan setoran yang telah dijadwalkan oleh pihak pengasuh. 2) penerapan fungsi penggerakan dipondok pesantren modern Khafidul Qur’an dilakukan dengan tahapan Melaksanakan kegiatan yang telah direncanakan, Menggerakkan kegiatan yang dilaksanakan, Memberikan contoh dalam kegiatan yang dilaksanakan, Menyelenggarakan pertemuan yang dapat mentimulasi pekerjaan. Fungsi penggerakan tersebut dilaksanakan pada program hafalan Qur’an secara baik. Penggerakan yang dilakukan meliputi directing, commanding, leading, dan coordinating. Semua langkah tersebut memberikan dorongan agar santri dapat mencapai tujuan yang telah ditetapkan oleh pondok pesantren.
Simpulan dari penelitian ini adalah pelaksanaan program hafalan Qur’an berjalan dengan baik. Pelaksanaan Fungsi penggerakan juga dijalankan pada program hafalan Qur’an untuk meningkatkan kualitas hafalan santri. Semua aspek dalam fungsi penggerakan dijalankan dengan baik, tersusun secara turun menurun mulai dari pengasuh ke ustadz, dari ustadz ke santri. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas dalam program hafalan Al-Qur’an yang ada di pondok pesantren modern Khafidul Qur’an Jatirejo. Implementasi fungsi penggerakan yang ada di dalam pondok pesantren ini berjalan dengan baik terbukti dengan hal ini dapat meningkatkan pelaksanaan program hafalan Al-Qur’an pada santri. Santri yang menghafalkan Al-Qur’an pertahunnya selalu mencapai target yang di inginkan oleh pondok pesantren.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Ariana Suryorini, SE., M.S.I.; Thohir Yuli Kusmanto, S. Sos., M. Si. |
Uncontrolled Keywords: | Fungsi actuating; Hafalan Al-Qur'an; Baca tulis Al-Qur'an |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.1 Sources of Islam > 297.12 Al-Quran and Hadith > 297.122 Al-Quran > 297.1224 Recitation and Reading 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70230 - Manajemen Dakwah (MD) |
Depositing User: | Nur Rohmah |
Date Deposited: | 21 Feb 2017 07:18 |
Last Modified: | 22 May 2021 14:30 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/6480 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year