Meningkatkan hasil belajar pendidikan agama Islam materi berbakti pada orang tua melalui strategi modeling the way di kelas II SDN Srondol Wetan 04 Kota Semarang

Supriyanto, Supriyanto (2016) Meningkatkan hasil belajar pendidikan agama Islam materi berbakti pada orang tua melalui strategi modeling the way di kelas II SDN Srondol Wetan 04 Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf - Accepted Version

Download (577kB) | Preview
[thumbnail of BAB I.pdf]
Preview
Text
BAB I.pdf - Accepted Version

Download (217kB) | Preview
[thumbnail of BAB II.pdf]
Preview
Text
BAB II.pdf - Accepted Version

Download (399kB) | Preview
[thumbnail of BAB III.pdf]
Preview
Text
BAB III.pdf - Accepted Version

Download (235kB) | Preview
[thumbnail of BAB IV.pdf]
Preview
Text
BAB IV.pdf - Accepted Version

Download (480kB) | Preview
[thumbnail of BAB V.pdf]
Preview
Text
BAB V.pdf - Accepted Version

Download (13kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Bibliography

Download (138kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf - Supplemental Material

Download (713kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi proses pembelajaran selama ini yang terjadi di Kelas II SDN Srondol Wetan 04 Kota Semarang hanya dengan berceramah, tanya jawab, demonstrasi dan resitasi yang menjadikan minat belajar siswa sangat kurang, karena guru mengajar secara monoton, siswa kurang aktif. KBM hanya menggunakan ceramah, alat peraga masih kurang. Salah satu alternatif strategi yang bisa dilakukan untuk meningkatkan pemahaman tentang materi shalat yang ada di pembelajaran PAI khususnya materi berbakti pada orang tua adalah strategi modeling the way (membuat contoh praktek).
Studi ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan 1) Bagaimana penerapan strategi modeling the way pada pembelajaran PAI materi berbakti pada orang tua di kelas II SDN Srondol Wetan 04 Kota Semarang?, 2) Apakah strategi modeling the way dapat meningkatkan hasil belajar PAI materi berbakti pada orang tua di kelas II SDN Srondol Wetan 04 Kota Semarang?.
Permasalahan tersebut dibahas melalui penelitian tindakan kelas yang dilakukan melalui 2 siklus dengan setiap siklus tahapannya adalah perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Penerapan strategi modeling the way pada pembelajaran PAI materi berbakti pada orang tua di kelas II SDN Srondol Wetan 04 Kota Semarang dilakukan dengan mempersiapkan skenario pembelajaran dan alat bantu pembelajaran seperti tes instrumen nilai hasil belajar dan keaktifan belajar, juga media pembelajaran, selanjutnya dilakukan tindakan proses pembelajaran dengan cara menyuruh siswa untuk mempraktekkan skenario materi berbakti pada orang tua dalam kerja kelompok yang terdiri dari 5 siswa pada siklus I, kerja kelompok yang terdiri dari 3 siswa pada siklus II dan selanjutnya melakukan modeling the way di depan dan kelompok lain mengomentarinya. 2) Strategi modeling the way dapat meningkatkan hasil belajar PAI materi berbakti pada orang tua di kelas II SDN Srondol Wetan 04 Kota Semarang, hal ini dapat di lihat dari hasil belajar siswa per siklus dimana siswa dengan KKM 70 pada pra siklus ada 14 siswa atau hanya 46%, pada siklus I ada 20 siswa atau 66% dan pada siklus II ada 26 siswa atau 87%. Dan keaktifan siswa mengalami kenaikan per siklus dimana pada kategori aktif dan sangat aktif pada siklus I ada 18 siswa atau 60% mengalami kenaikan pada siklus II yaitu ada 25 siswa atau 83%.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing: Fihris, S. Ag., M. Ag.
Uncontrolled Keywords: Pendidikan agama Islam; Modeling the Way; Metode pembelajaran
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nur Rohmah
Date Deposited: 19 Apr 2017 00:50
Last Modified: 19 Apr 2017 00:50
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/6704

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics