Pengaruh keaktifan siswa peserta ekstrakurikuler Palang Merah Remaja (PMR) terhadap hasil belajar Biologi kelas XI IPA di SMA N 1 Kaliwungu tahun ajaran 2015/2016
Pratiwi, Mella (2016) Pengaruh keaktifan siswa peserta ekstrakurikuler Palang Merah Remaja (PMR) terhadap hasil belajar Biologi kelas XI IPA di SMA N 1 Kaliwungu tahun ajaran 2015/2016. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.
COVER.pdf - Accepted Version
Download (595kB) | Preview
BAB I.pdf - Accepted Version
Download (360kB) | Preview
BAB II.pdf - Accepted Version
Download (435kB) | Preview
BAB III.pdf - Accepted Version
Download (338kB) | Preview
BAB IV.pdf - Accepted Version
Download (603kB) | Preview
BAB V.pdf - Accepted Version
Download (76kB) | Preview
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Bibliography
Download (152kB) | Preview
LAMPIRAN.pdf - Supplemental Material
Download (2MB) | Preview
Abstract
Keaktifan belajar siswa merupakan unsur dasar yang penting bagi keberhasilan proses pembelajaran. Proses kegiatan belajar mengajarakan lebih baik apabila didukung dengan keaktifan siswa dalam belajar. Materi ekstrakurikuler PMR merupakan aplikasi materi Mata Pelajaran Biologi, sehingga dapat dikatakan siswa yang menjadi anggota PMR mendapatkan penambahan materi biologi untuk memperkaya pembelajaran biologi di dalam kelas dan di luar kelas dalam ekstrakurikuler PMR. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keaktifan siswa peserta ekstrakurikuler PMR terhadap hasil belajar biologi kelas XI IPA di SMA N 1 Kaliwungu Tahun Ajaran 2015-2016. Jenis penelitian ini menggunakan jenis dan desain penelitian kuantitatif yang bersifat non eksperimental, dengan metode korelasi dan regresi. Jenis sampling yang digunakan adalah sampel penuh atau populasi. Jumlah sampel 30 siswa SMA N 1 Kaliwungu yang menjadi anggota PMR Kelas XI Jurusan IPA. Penelitian ini menggunakan analisis data korelasi pearson product moment dan regresi sederhana yang bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan positif dan signifikan antara keaktifan siswa peserta ekstrakurikuler PMR terhadap hasil belajar biologi kelas XI IPA serta mengetahui adanya pengaruh positif dan signifikan antara keaktifan siswa peserta ekstrakurikuler PMR terhadap hasil belajar biologi kelas XI IPA. Berdasarkan uji korelasi pearson product moment antaraVariabel X terhadap Y terlihat bahwa rhitung = 0,927 dan taraf signifikan 5% dengan n = 30, maka diperoleh rtabel = 0,361sehingga rhitung ≥ rtabel maka Ho ditolak, sehingga terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara keaktifan siswa peserta ekstrakurikuler PMR terhadap hasil belajar biologi kelas XI IPA di SMA N 1 Kaliwungu Tahun Ajaran 2015/2016. Analisis selanjutnya menggunakan regresi sederhana untuk menentukan signifikansi yaitu Freg = 170,060 > Ft 0,05 (4,20) sehingga hipotesisnya diterima dan koefisien determinasinya r2 = 0,859 hal ini menunjukkan 85,9% hasil belajar siswa ditentukan keaktifan siswa dalam mengikuti kegiatan ekstrakurikuler palang merah remaja (PMR) dengan fungsi Ŷ = 64,212 + 0,299 X. Hasil analisis hipotesis menunjukkan bahwa ada pengaruh positif antara keaktifan siswa peserta ekstrakurikuler PMR terhadap hasil belajar biologi kelas XI IPA di SMA N 1 Kaliwungu.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Drs. H. Ikhrom, M. Ag.; Siti Mukhlisoh Setiyawati, M. Si. |
Uncontrolled Keywords: | Ekstrakurikuler; Palang Merah Remaja (PMR); Hasil belajar; Biologi |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.8 Students (kelaskan di sini kegiatan ekstra kurikuler, OSIS, dsb.), Note: Untuk Pramuka kelaskan di: 369 |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > 84205 - Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Nur Rohmah |
Date Deposited: | 30 May 2017 07:30 |
Last Modified: | 30 May 2017 07:30 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/6888 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year