Pengaruh Persepsi Peserta Didik atas Perhatian Konselor terhadap Kepribadian Muslim Peserta Didik di MA Negeri 1 Kendal
Prasetyo, Yoga Dwi (2012) Pengaruh Persepsi Peserta Didik atas Perhatian Konselor terhadap Kepribadian Muslim Peserta Didik di MA Negeri 1 Kendal. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.
083111124_Coverdll.pdf - Accepted Version
Download (965kB) | Preview
083111124_Bab1.pdf - Accepted Version
Download (40kB) | Preview
083111124_Bab2.pdf - Accepted Version
Download (160kB) | Preview
083111124_Bab3.pdf - Accepted Version
Download (65kB) | Preview
083111124_Bab4.pdf - Accepted Version
Download (103kB) | Preview
083111124_Bab5.pdf - Accepted Version
Download (25kB) | Preview
083111124_Bibliografi.pdf - Bibliography
Download (10kB) | Preview
Abstract
Kepribadian sangat penting karena di dalamnya terdapat keseimbangan hidup antara rohani dan jasmani, duniawi dan ukhrawi, sosial dan individual, lahir dan batin, bagi manusia menjadi faktor yang menentukan keberhasilan seseorang. Di MA Negeri 1 Kendal mengupayakan peserta didiknya memiliki kepribadian yang baik, yakni berkepribadian muslim yang sesuai dengan tuntunan ajaran Islam. Namun kenyataannya kepribadian yang bermoral dan Islami di Negara ini agaknya kurang mendapat perhatian yang baik. Terbukti dengan banyaknya informasi atau berita di berbagai media cetak maupun elektronik tentang tindakan remaja yang melanggar hukum, melanggar norma-norma sosial dan agama. Hal ini terjadi karena pada masa tersebut emosi jiwa remaja lebih sering tidak terkendali yang akhirnya dikenal dengan istilah kenakalan remaja. Upaya pendekatan guna memecahkan berbagai masalah tersebut adalah dengan Bimbingan dan Konseling yang dalam kinerjanya berupaya untuk membantu individu mengembangkan dirinya dan kemampuannya dalam mengatasi masalah-masalahnya sendiri. Penelitian ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan: Adakah hubungan antara Perhatian Konselor dengan Kepribadian Muslim Peserta Didik Di MA Negeri 1 Kendal?
Metode yang digunakan dalam Penelitian ini adalah metode Kuantitatif Lapangan dengan tehnik analisis regresi sederhana. Tehnik Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan angket untuk mendapat data X dan Y. Angket digunakan untuk mendapat data yang obyektif, namun sebelumnya dilakukan uji validitas angket terlebih dahulu dan uji reliabilitas.
Setelah melakukan uji instrumen angket, peneliti menyebar angket untuk mendapat data X dan Y. Kemudian melakukan perhitungan statistik dengan koefisien korelasi produk moment. Dalam perhitungan statistik terdapat korelasi yang positif antara kualitas perhatian konselor (X) dengan kepribadian muslim peserta didik (Y). Hal ini ditunjukkan dari nilai korelasi dengan rumus product moment dari person sebesar r_xy=0,351>r_tabel=0,245 pada taraf signifikansi 5% maka ini berarti signifikan. Kemudian taraf signifikan 1% didapatkan r_xy=0,351 >r_tabel=0,330. Dari hasil perhitungan analisis koefisien korelasi produk moment ini, berarti perhatian konselor secara signifikan berhubungan dengan kepribadian muslim peserta didik Di MA Negeri 1 Kendal
Dengan demikian dapat dikatakan bahwa perhatian konselor merupakan prediktor yang ikut membantu dalam pembentukan kepribadian muslim peserta didik. Sebaliknya konselor yang yang kurang memberikan perhatian maka kepribadian muslim peserta didik juga akan buruk dan cenderung menurun.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kepribadian Muslim; Konselor Sekolah |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 09 Dec 2013 06:26 |
Last Modified: | 09 Dec 2013 06:26 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/693 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year