Efektivitas penggunaan metode TPS (think pair and share) terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa materi pokok pecahan sederhana kelas III MI Miftahul Akhlaqiyah Beringin Semarang tahun ajaran 2016/2017
Nuzula, Laili Hikmatin (2017) Efektivitas penggunaan metode TPS (think pair and share) terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa materi pokok pecahan sederhana kelas III MI Miftahul Akhlaqiyah Beringin Semarang tahun ajaran 2016/2017. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
cover e niki.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (363kB) | Preview
bab setunggal nggeh.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (103kB) | Preview
bab kaleh.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (675kB) | Preview
bab tigo.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (393kB) | Preview
bab sekawan njeh.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (426kB) | Preview
bab gangsal nggih.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (182kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan metode pembelajaran Think Pair and Share (TPS) terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa materi pokok pecahan sederhana kelas III MI Miftahul Akhlaqiyah Beringin Semarang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian eksperimen. Bentuk eksperimen dalam penelitian ini yaitu true experimental design (eksperimen betul-betul) jenis “posttest only control design” pengujian hipotesis hanya menggunakan nilai post tes. Dalam penelitian ini terdapat dua kelas yang terbagi menjadi dua kelompok yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas III B merupakan kelas eksperimen dan kelas III A merupakan kelas kontrol. Kelas III B terdiri dari 34 siswa dan kelas III A terdiri dari 33 siswa. Penelitian ini merupakan penelitian populasi, karena yang menjadi sampel penelitian ini adalah seluruh populasi.
Tehnik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode dokumentasi untuk memperoleh daftar nama siswa kelas eksperimen, kelas kontrol, kelas uji coba, dan nilai hasil ulangan akhir matematika semester gasal kelas eksperimen dan kelas kontrol. Selain itu menggunakan metode tes yang digunakan untuk memperoleh data nilai post test. Nilai tersebut didapatkan dari hasil pembelajaran yang diterapkan dikelas. Baik menggunakan metode pembelajaran TPS (Think Pair and Share), maupun metode pembelajaran konvensional (ceramah). Sebelum tes tersebut diberikan kepada siswa kelas kontrol dan kelas eksperimen, tes tersebut terlebih dahulu diujikan di kelas uji coba. Setelah itu diuji validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, dan daya bedanya.
Pada pengujian hipotesis, peneliti menggunakan uji t. Hasil penelitian yang dianalisis dengan uji t, diuji prasyarat terlebih dahulu dengan uji normalitas dan uji homogenitas. Berdasarkan uji t yang diperoleh dengan taraf signifikansi 5% yaitu t hitung = 2,034, sedangkan t tabel = 1,997, karena t hitung > t tabel maka rata- rata kemampuan pemecahan masalah siswa yang menggunakan metode pembelajaran TPS (Think air and Share) lebih baik dari pada kemampuan pemecahan masalah siswa yang menggunakan metode pembelajaran konvensional. Berdasarkan data yang diperoleh dari rata-rata nilai post test kelas eksperimen=77,00 dan kelas kontrol= 72,00 juga dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran TPS (Think Pair and Share) efektif terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa materi pokok pecahan sederhana kelas III MI.
Dengan penelitian ini, diharapkan akan menjadi bahan informasi ataupun masukan bagi pendidik maupun calon pendidik bahwa pembelajaran tentang kemampuan pemecahan masalah lebih baik menggunakan metode pembelajaran TPS (Think Pair and Share) dari pada metode pembelajaran konvensional (ceramah).
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Metode Pembelajaran; Think pair share (TPS); Kemampuan Pemecahan Masalah; Pecahan Sederhana; Pembelajaran matematika |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.7 Berhitung dan matematika untuk pendidikan dasar |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Mohamad Akyas |
Date Deposited: | 02 Oct 2018 05:55 |
Last Modified: | 12 Jun 2021 02:23 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/8282 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year