Pengaruh model pembelajaran learning cycle melalui pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) terhadap kemampuan literasi matematika siswa kelas V MI Miftahul Akhlaqiyah Ngaliyan Kota Semarang tahun ajaran 2017/2018

Malik, Muh Syauqi (2018) Pengaruh model pembelajaran learning cycle melalui pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) terhadap kemampuan literasi matematika siswa kelas V MI Miftahul Akhlaqiyah Ngaliyan Kota Semarang tahun ajaran 2017/2018. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi Full.pdf]
Preview
Text
Skripsi Full.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (8MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini dilatarbelakangi oleh kurangnya minat belajar terhadap matematika, sulitnya materi pecahan, dan karakteristik siswa yang cenderung masih suka bermain membuat pentingnya diadakan perubahan agar pembelajaran matematika menjadi pembelajaran yang lebih menekankan pada kegiatan yang menyenangkan, tidak monoton, serta mampu menciptakan suasana kerjasama antar siswa sehingga mempermudah siswa dalam memahami materi yang diajarkan oleh guru. Salah satu upaya yang dapat digunakan sebagai alternatif untuk mengatasi permasalahan tersebut yaitu dengan menggunakan model pembelajaran learning cycle melalui pendekatan Realistic Mathematics Education (RME). Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui implementasi model pembelajaran learning cycle melalui pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) terhadap kemampuan literasi matematika siswa kelas V MI Miftahul Akhlaqiyah Ngaliyan Kota Semarang tahun ajaran 2017/2018 dan mengetahui pengaruh model pembelajaran learning cycle melalui pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) terhadap kemampuan literasi matematika siswa kelas V MI Miftahul Akhlaqiyah Ngaliyan Kota Semarang tahun ajaran 2017/2018. Penelitian ini dilaksanakan di MI Miftahul Akhlaqiyah Ngaliyan Kota Semarang mulai tanggal 12 Maret 2018 sampai dengan tanggal 12 April 2018. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasi experimental tipe nonequivalent control group design dengan populasi seluruh siswa kelas V MI Miftahul Akhlaqiyah Ngaliyan Kota Semarang. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah model pembelajaran learning cycle melalui pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) sebagai variabel X, sedangkan variabel terikat dalam penelitian ini adalah kemampuan literasi matematika siswa kelas V MI Miftahul Akhlaqiyah Ngaliyan Kota Semarang tahun ajaran 2017/2018 sebagai variabel Y. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes dan dokumentasi, sedangkan teknik analisa data meliputi uji instrumen soal, uji normalitas, uji homogenitas, dan uji analisis data menggunakan thitung. Implementasi yang dilakukan dalam pembelajaran learning cycle melalui pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) melalui tiga tahapan: pre-test untuk mengetahui sejauh mana pemahaman awal siswa terhadap materi yang akan disampaikan, preses pembelajaran yang berlangsung selama dua pertemuan dengan mengamati benda real yang disajikan dalam ruang kelas, dan post-test untuk mengetahui sejauh mana siswa memahami materi yang telah disampaikan oleh Peneliti. Berdasarkan perhitungan uji analisis data yang dilakukan dengan menggunakan thitung diperoleh hasil thitung (3,619) > ttabel (1,677 untuk taraf signifikan 5%), maka dapat dikatakan bahwa thitung signifikan karena thitung > ttabel. Selisih antara thitung dan ttabel yaitu 3,619-1,677=1,942. Hal ini menunjukkan bahwa pengaruh variabel (x) model pembelajaran learning cycle melalui pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) terhadap variabel (y) kemampuan literasi matematika siswa kelas V MI Miftahul Akhlaqiyah Ngaliyan Kota Semarang Tahun Ajaran 2017/2018 adalah sebesar 47,38% (dilihat dalam tabel kurve normal), adapun sisanya 52,62% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Metodew pembelajaran; Learning cycle; Realistic Mathematics Education (RME); Lliterasi matematika; Pembelajaran matematika
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.7 Berhitung dan matematika untuk pendidikan dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Fuad Hasyim
Date Deposited: 26 Dec 2018 08:15
Last Modified: 29 May 2021 06:49
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/8857

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics