Pengembangan modul fisika kelas X SMA/MA berbasis integrasi Sains dan Islam pada materi getaran harmonik
Fauziyah, Nikmatul (2019) Pengembangan modul fisika kelas X SMA/MA berbasis integrasi Sains dan Islam pada materi getaran harmonik. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
BURNING FULL (nikmah).pdf - Accepted Version
Download (14MB) | Preview
Abstract
Pembelajaran fisika yang diterapkan di sekolah belum mampu mencetak peserta didik yang memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan serta akhlak mulia. Penelitian ini mengembangkan modul yang diintegrasikan dengan sains dan Islam untuk menentukan peserta didik yang memiliki kecerdasan dan akhlak mulia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas modul, mengetahui respon peserta didik terhadap modul serta efetivitas modul. Prosedur pengembangan yang digunakan merupakan penyederhanaan dari prosedur pengembangan Borg & Gall, yaitu: penelitian dan pengumpulan data, perencanaan, pengembangan draf produk, uji coba lapangan awal, merevisi hasil uji coba serta uji coba lapangan. Kualitas modul fisika dinilai oleh 1 ahli desain, 2 ahli materi serta 1 ahli integrasi sains dan Islam. Secara umum kualitas modul menurut ahli diperoleh nilai rata-rata sebesar 4,26 dengan kategori sangat baik dan rata-rata persentase kelayakan sebesar 85,26 %. Respon peserta didik terhadap modul secara umum diperoleh nilai rata-rata sebesar 4,58 dengan kategori sangat baik dan rata-rata persentase kelayakan sebesar 91,63 %. Efektivitas modul diperoleh dengan dua uji yaitu t-test dan n-gain. Hasil uji t-test diperoleh thitung = 2,374 dan ttabel = 2,021. Sedangkan hasil uji n-gain diperoleh skor 0,39 dengan kategori sedang. Berdasarkan hasil tersebut modul fisika berbasis integrasi sains dan Islam yang dikembangkan efektif digunakan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Modul pembelajaran; Getaran harmonik; Integrasi sains dan Islam; Pembelajaran Fisika |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran 500 Natural sciences and mathematics > 530 Physics > 534 Sound and related vibrations |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > 84203 - Pendidikan Fisika |
Depositing User: | Ricky Dwi Kurnianto |
Date Deposited: | 27 Jul 2019 04:00 |
Last Modified: | 18 Dec 2021 07:16 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/9902 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year