Upaya guru mi dalam mengimplementasikan pembelajaran pai dengan KBK : Studi kasus di MI Sultan Fatah Bintoro Demak

Fathonah, Siti (2007) Upaya guru mi dalam mengimplementasikan pembelajaran pai dengan KBK : Studi kasus di MI Sultan Fatah Bintoro Demak. Undergraduate (S1) thesis, IAIN WALISONGO.

[thumbnail of NIM_3100205_Skripsi_Lengkap]
Preview
Text (NIM_3100205_Skripsi_Lengkap)
3100205fullpdf.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1). penerapan PAI dengan KBK di MI
Sultan Fatah Bintoro Demak. 2). Upaya pendidik dalam meningkatkan kualitas
peserta didik melalui PAI dengan KBK di MI Sultan Fatah Bintoro Demak.

Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif lapangan dengan kajian berfokus
pada mengimplikasikan pembelajaran PAI untuk menerapkan KBK melalui dan
pemahaman mereka mengenai KBK persiapan-persiapan apa yang telah dilakukan
dan bagaimana pelaksanaan tempat komponen KBK oleh guru di MI.. Pendekatan
yang digunakan dalam penulisan Sekripsi ini adalah pendekatan kualitatif dimana
penelitian ini mempunyai ciri khas yang terletak pada tujuannya, yakni
mendiskripsikan tentang segala sesuatu yang berkaitan dengan keseluruhan
kegiatan pada kurikulum berbasis kompetensi untuk mencapai tujuan yang
diinginkan. Data penelitian yang terkumpul kemudian di analisis dengan teknik
analisis deskriptif yang mengacu pada analisis data secara induktif.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1). KBK merupakan rencana suatu
pembelajaran yang berisi kompetensi-kompetensi potensial yang tersusun secara
sistematis. Sebagai jabaran dari seluruh aspek kepribadian anak didik dan
mencerminkan ketrampilan yang dapat diterapkan dalam kehidupannya.
Pelaksanaan kurikulum berbasis kompetensi mata pelajaran PAI dijelaskan bahwa
standar kompetensi bahan kajian yaitu “Siswa beriman dan bertaqwa kepada
Tuhan Yang Maha Esa (Allah SWT) berakhlak mulia (berbudi pekerti luhur) yang
tercermin dalam kehidupan pribadi, bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara;
memahami, menghayati, dan mengamalkan ajaran agamanya, serta mampu
menghormati agama lain dalam kerangka kerukunan antar umat beragama.”
Dengan landasan al Qur'an dan as Sunnah Nabi Muhammad Saw., siswa beriman
dan bertaqwa kepada Allah SWT. 2).Upaya pendidik dalam meningkatkan
kualitas peserta didik melalui Mapel al-Quran Hadits dengan KBK dilakukan
dengan pengembangan silabus yang disesuaikan dengan tuntutan peningkatan
setiap kompetensi siswa, Dalam menggunakan metode perlu disesuaikan dengan
kemampuan dasar, tujuan yang hendak dicapai serta materi (pokok bahsan) ada
metode yang bias digunakan yaitu ceramah, Tanya jawab dan penugasan. Sebagai
sumber pembelajaran yang lain dapat digunakan segala macam sumber yang
memungkinkan peserta didik dapat belajar. Ada lima sumber belajar yaitu: pesan,
Orang, Bahan, Alat dan Lingkungan. Selain itu perlu sekali adanya evaluasi atau
penilaian dilakukan dua cara yaitu ulangan harian biasa dan ulangan harian
terprogram.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: kurikulum; metode belajar
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.1 Guru, tenaga pendidikan, (dosen kelaskan di 378.1)
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.2 Pendidikan dasar (Play gorup, TK, SD)
300 Social sciences > 370 Education > 375 Curriculums
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Chusnul Adib Achmad
Date Deposited: 07 Dec 2020 09:17
Last Modified: 07 Dec 2020 09:17
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/11890

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics