Efektivitas model pembelajaran kooperatif tipe team games tournament (TGT) terhadap hasil belajar peserta didik pokok bahasan bangun ruang sederhana semester II kelas IV di MI Sultan Fatah Demak tahun pelajaran 2012/2013

Muawanah, Muawanah (2015) Efektivitas model pembelajaran kooperatif tipe team games tournament (TGT) terhadap hasil belajar peserta didik pokok bahasan bangun ruang sederhana semester II kelas IV di MI Sultan Fatah Demak tahun pelajaran 2012/2013. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of 083911041.pdf]
Preview
Text
083911041.pdf - Accepted Version

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah model pembelajaran kooperatif tipe Team Games Tournament (TGT) efektif untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada pokok bahasan bangun ruang sederhana di MI Sultan Fatah Demak tahun pelajaran 2012/2013. Populasi pada penelitian ini adalah kelas IV MI Sultan Fatah Demak. kelas IV A sebagai kelas eksperimen (model pembelajaran kooperatif tipe Team Games Tournament (TGT) dan kelas IV B sebagai kelas kontrol (pembelajaran konvensional). Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen, pada desain eksperimen peneliti dapat membandingkan kelompok subjek yang mendapatkan perlakuan (kelas eksperimen) dan kelompok yang tidak mendapatkan perlakuan (kelas kontrol).
Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan berupa metode dokumentasi dan metode tes. Dari metode dokumentasi diperoleh data-data mengenai kelas eksperimen, kelas kontrol dan kelas uji coba instrumen. Tes diberikan setelah peserta didik kelas eksperimen diberi perlakuan dan tes tersebut juga diberikan pada kelas kontrol. Sebelum tes tersebut diberikan, terlebih dahulu tes diuji validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran dan daya beda pada kelas uji coba instrumen.
Sebelum hasil penelitian dianalisis dengan uji-t, terlebih dahulu tes tersebut diuji prasyarat dengan uji normalitas dan uji humogenitas. Pada pengujian hipotesis dengan menggunakan uji-t. diperoleh thitung = 2,27 dan dari tabel distribusi t diperoleh ttabel = 2,00 dengan dan dk = 31 + 31 - 2 = 60. Hal ini menunjukkan bahwa t hitung > t tabel, jadi Ha : μ1 > μ2 diterima. Artinya, bahwa rata-rata hasil belajar peserta didik kelas eksperimen yang diajar dengan model pembelajaran kooperatif tipe Team Games Tournament (TGT) pada pokok bahasan bangun ruang sederhana berbeda secara nyata dari rata-rata hasil belajar peserta didik kelas kontrol. Dari hasil penelitian diperoleh rata-rata kelas eksperimen = 64,32 dan rata-rata kelas kontrol = 55,61. Hal tersebut nampak bahwa rata-rata hasil belajar peserta didik yang diajar dengan model pembelajaran kooperatif tipe Team Games Tournament (TGT) pada pokok bahasan bangun ruang sederhana balok dan kubus lebih baik dari rata-rata hasil belajar peserta didik yang diajar dengan pembelajaran konvensional. Hal ini berarti bahwa model pembelajaran kooperatif tipe Team Games Tournament (TGT) efektif untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada pokok bahasan bangun ruang sederhana balok dan kubus.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Model pembelajaran; Pembelajaran kooperatif; team games tournament; Pendidikan dasar matematika
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.7 Berhitung dan matematika untuk pendidikan dasar
500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics > 516 Geometry
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 04 Nov 2015 09:23
Last Modified: 11 Dec 2021 02:52
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4587

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics