Peningkatan kemampuan siswa dalam menulis paragraf deskriptif melalui media gambar seri kelas III MI Islamiyah Bulusari Sayung Demak tahun pelajaran 2014/2015

Ulfah, Siti (2014) Peningkatan kemampuan siswa dalam menulis paragraf deskriptif melalui media gambar seri kelas III MI Islamiyah Bulusari Sayung Demak tahun pelajaran 2014/2015. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of 133911210_coverdll.pdf]
Preview
Text
133911210_coverdll.pdf - Accepted Version

Download (537kB) | Preview
[thumbnail of 133911210_bab1.pdf]
Preview
Text
133911210_bab1.pdf - Accepted Version

Download (55kB) | Preview
[thumbnail of 133911210_bab2.pdf]
Preview
Text
133911210_bab2.pdf - Accepted Version

Download (186kB) | Preview
[thumbnail of 133911210_bab3.pdf]
Preview
Text
133911210_bab3.pdf - Accepted Version

Download (72kB) | Preview
[thumbnail of 133911210_bab4.pdf]
Preview
Text
133911210_bab4.pdf - Accepted Version

Download (183kB) | Preview
[thumbnail of 133911210_bab5.pdf]
Preview
Text
133911210_bab5.pdf - Accepted Version

Download (18kB) | Preview
[thumbnail of 133911210_bibliografi.pdf]
Preview
Text
133911210_bibliografi.pdf - Bibliography

Download (17kB) | Preview

Abstract

Selama ini dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas III MI Islamiyah Bulusari Kecamatan Sayung Kabupaten Demak terutama pada materi menulis paragraf, peserta didik masih kesulitan untuk menuangkan ide dan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Oleh karena itu, peneliti melakukan tindakan dengan meenerapkan media gambar seri untuk meningkatkan keterampilan menulis paragraf deskriptif.
Masalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah: (1) Apakah Penerapan media gambar berseri dapat meningkatkan aktivitas peserta didik kelas III MI Islamiyah Bulusari sayung Demak? (2) Apakah penerapan media gambar animasi dapat meningkatkan keterampilan guru kelas III di MI Islamiyah Bulusari Sayung Demak Tahun Pelajaran 2014/2015? (3) Penerapan media gambar berseri dapat meningkatkan keterampilan menulis paragraf deskriptif peserta didik kelas III MI Islamiyah Bulusari Sayung Demak Tahun 2014/2015?
Subjek penelitian ini adalah peserta didik dan guru kelas III MI Islamiyah Bulusari Kecamatan Sayung Kabupaten Demak Tahun Pelajaran 2014/2015, dengan jumlah peserta didik sebanyak 21 peserta didik yang terdiri 10 peserta didik putra dan 11 peserta didik putri. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan tahapan perencanaan (planning), tindakan (acting), observasi (observing) dan refleksi (reflecting).Hasil penelitian membuktikan bahwa media gambar seri dapat meningkatkan keterampilan menulis paragraf deskriptif peserta didik kelas III MI Islamiyah Bulusari Kecamatan Sayung Kabupaten Demak. Hal itu terlihat dari data observasi aktivitas peserta didik Penerapan media gambar berseri dapat meningkatkan aktivitas peserta didik. Hal itu terbukti dari data observasi aktivitas peserta didik siklus I dan siklus II yang mengalami peningkatan. Siklus I sebesar 54,4% siklus II sebesar 75,0% mengalami peningkatan sebesar 20,7%. Pada observasi keterampilan guru guru siklus I dan siklus II yang mengalami peningkatan. Siklus I sebesar 70,67 % dan siklus II sebesar 90,9 %. Meningkat 20,23 %, Keterampilan peserta didik dalam menulis paragraf deskriptif dengan media gambar berseri siklus I mencapai prosentase 62,67%, sedangkan pada siklus II sebesar 77,8%.

Simpulan penelitian ini adalah media gambar seri merupakan salah satu solusi yang efektif dalam pembelajaran Paragraf deskriptif karena terbukti mampu meningkatkan keterampilan menulis paragraf deskriptif peserta didik.

Kata kunci: menulis, paragraf deskriptif, gambar seri.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing: Muhammad Nafi Annury, M. Pd.
Uncontrolled Keywords: Kemampuan menulis; Media pembelajaran
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.6 Kemampuan berbahasa untuk pendidikan dasar (menulis dsb.)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 19 Jun 2015 08:52
Last Modified: 19 Jun 2015 08:52
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4156

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics